Apa jadinya jika seorang wanita bisa memiliki 15 wajah dan penampilan berbeda? Wah, pastinya akan jadi super unik, ya. Inilah yang dilakukan oleh Yolandi Jacobsz. Berawal dari kekecewaannya akan rencana traveling yang gagal dan mendapat sponsor dari Fujifilm South Africa, ia pun membuat proyek fotografi super kreatif.
Dalam proyek ini, Yolandi mengerjakan sebagian besar pekerjaan seorang diri. Mulai dari gaya busana, riasan wajah, hingga pemotretan. Kamera yang digunakan berbasis sistem WiFi yang bisa diaktifkan dengan menggunakan aplikasi ponsel. Sehingga pengaturan bisa ia atur sendiri dengan mudah. Nah, seperti apa hasil jepretan Yolandi ini? Langsung saja intip foto-fotonya di bawah ini.
Promise Phan, namanya sudah terkenal sejak beberapa waktu lalu ia bisa mengubah wajahnya jadi berbagai karakter Disney hanya dengan trik make up. Kali ini ia membuat karya kreatif terbarunya, yaitu mengubah dirinya menjadi berbagai macam karakter Disney. Tak hanya dari riasan wajah saja, tapi juga gaya rambut, baju, dan aksesoris lengkap. Anda akan terkejut bagaimana bisa satu wanita bisa memerankan berbagai macam karakter Disney dengan begitu cantik. Ia bisa berubah jadi Elsa "Frozen", Snow White, bahkan memerankan Li Shang dari "Mulan". Penasaran? Yuk, langsung intip foto-fotonya di galeri foto di bawah ini.
Dian Paramita Sastrowadoyo atau yang lebih akrab dikenal dengan Dian Sastro bukanlah nama yang asing di telinga kita. Mengawali karier sebagai gadis sampul di tahun 1996, kini wanita yang lahir tanggal 16 Maret 1982 sudah dikenal sebagai aktris terkenal Indonesia. Namanya makin melejit ketika membintangi film Ada Apa Dengan Cinta sebagai Cinta. Setelah menikah dengan Indraguna Sutowo pada 18 Mei 2010, Dian tetap bersinar. Bahkan ketika sudah memiliki dua buah hati Syailendra dan Ishana, Dian Sastro tetap menjadi sosok wanita yang diidolakan banyak orang. Ladies, yuk kita lihat transformasi cantik Dian Sastro sejak ia memerankan Cinta di film AADC hingga kini menjadi ibu yang masih aktif dengan berbagai macam aktivitas. Ada banyak inspirasi yang bisa kita peroleh dari wanita yang baru mendapat gelar S2 tahun lalu dari Fakultas Ekonomi, Universitas Indonesia dengan prestasi lulus cum laude.
Profesi apapun pasti ada suka dan dukanya sendiri. Seperti Lu Shanshan yang berprofesi sebagai putri duyung ini. Menjadi model putri duyung tidaklah mudah. Selain latihan khusus, gadis kelahiran tahun 1991 ini pun dituntut untuk selalu tampil prima di setiap pertunjukannya.Setelah lulus dari jurusan tari di sebuah kampus seni di provinsi Shaanxi, Lu memutuskan untuk bekerja sebagai putri duyung. Ia bekerja di sebuah Marine Park, provinsi Shanxi. Sudah lima tahun lamanya ia bekerja sebagai putri duyung. Dan ia bisa menyelam hingga kedalaman beberapa meter sambil menari cantik dengan ekornya. Ingin tahu lebih jauh tentang keseharian Lu bekerja sebagai putri duyung? Yuk, langsung kita intip foto-fotonya di bawah ini.
Tinggi badannya 187 cm. Kalau tersenyum, siapapun yang melihatnya pasti akan langsung tersihir oleh pesonanya. Dengan tubuh tinggi semampai dan paras ayu, Zhao Lina terlihat seperti seorang model. Tapi nyatanya ia adalah seorang penjaga gawang atau kiper.Wanita usia 23 tahun ini telah jadi perbincangan publik, khususnya para pria di seluruh Asia. Selain memang kemampuannya di lapangan yang patut diacungi jempol, ia memang terlihat lebih bersinar di antara para pemain sepak bola wanita lainnya. Kini, ia bersama timnya sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti FIFA Women's World Cup 2015 pada Juni mendatang. Seperti apa sosok kiper cantik yang telah menaklukkan hati para pria ini? Yuk, langsung kita intip saja foto-fotonya di bawah ini.
Beberapa waktu yang lalu, sosok wanita berseragam hitam dengan tangan menenteng senapan ini menghebohkan dunia maya. Bripda Nina Octoviana, 22 tahun adalah polisi wanita berhijab anggota Gegana Brimob Polda Aceh yang berhasil mencuri perhatian banyak netizen.
Ia dianggap menjadi sosok panutan karena sebagai wanita ia tak kalah dengan lelaki, selain itu ia tetap konsisten dengan mengenakan hijab meskipun harus bertugas layaknya lelaki. Simak potret tangguhnya di sini yuk Ladies.
Bu Ani Yudhoyono apa kabar setelah tidak lagi menjadi Ibu Negara? Kita semua tentu merindukan kehadiran sosok ibu yang ramah dan hangat ini.
Dalam akun Instagramnya, Bu Ani menuliskan:
Alhamdulillah, now I have more time for my lovely family, photography, and gardening.
Dari berbagai foto yang diupload oleh Bu Ani, bisa dilihat betapa beliau menikmati masa-masa yang lebih santai. Bu Ani bisa menghabiskan waktu lebih banyak bersama cucu-cucunya, menikmati beberapa perjalanan ke luar negeri dan tentunya masih setia mendampingi Pak SBY.
Penasaran seperti apa kegiatan Bu Ani beberapa bulan ini? Silakan Anda lihat dalam foto-foto yang kami ambil dari Instagram beliau. Tetap hangat, tetap ramah dan makin bahagia.
Bidang karier apapun jika digeluti dengan hati maka rasanya akan selalu menyenangkan. Termasuk karier sebagai seorang model yang dijalani oleh Kazzie Mahina ini. Kazzie memilih jalur karier yang cukup unik di dunia model, ia memilih untuk jadi seorang putri duyung.Ketertarikan Kezzie sebagai model bermula ketika ia membuat ekor lumba-lumba palsu untuk keperluan iklan. Dengan ekor itu, ia bisa berenang layaknya hewan mamalia laut tersebut. Bahkan ia bisa bepergian keliling dunia dengan karya ekor lumba-lumba palsu buatannya tersebut. Dan semakin lama kecintaan akan dunia laut semakin meningkat. Hal itulah yang akhirnya membuatnya mengambil keputusan untuk serius menggeluti dunia model sebagai putri duyung. Supaya ia bisa tetap dekat dengan laut. Ingin tahu aksi Kazzie sebagai putri duyung? Langsung saja lihat foto-fotonya di bawah ini, Ladies. Saat melihat foto Kazzie yang berperan sebagai putri duyung, Anda bisa seolah tersedot ke dunia bawa lautnya yang begitu cantik.
Salah satu beauty pageant alias kontes kecantikan akbar di dunia yakni Miss World 2014 baru saja dihelat di London. Dan wanita cantik perwakilan dari Afrika Selatan yaitu Rolene Strauss berhasil menjadi pemenang dari kontes ratu sejagad ini. Ayo kenalan lebih jauh dengan wanita yang benar-benar memiliki kualitas 3B yakni Brain, Beauty dan juga Behaviour lewat galeri berikut ini.
Yulia Viktorovna Vins (17 tahun), gadis ini memang punya paras cantik seperti boneka barbie. Dengan mata belok, hidung bangir, dan bibir penuh, ia memang layaknya barbie hidup. Tapi ada hal menarik lain dari gadis yang juga biasa dipanggil dengan nama Julia Vins ini, yaitu tubuhnya yang kekar seperti tokoh Hulk.Tubuh kekar Julia ini didapatnya karena ia adalah seorang powerlifter, orang yang melakukan olahraga populer kekuatan yang berfokus pada tiga peristiwa utama-bangku tekan, jongkok dan deadlift. Sejak berlatih olahraga ini, ia memang ingin mendapatkan tubuh yang lebih kuat dan juga kepercayaan diri yang semakin tinggi. Kini ia sedang mempersiapkan dirinya untuk mengikuti kompetisi pertamanya di bulan September mendatang.
Beberapa hari terakhir ini wanita yang satu ini membuat heboh dunia sosmed dengan parasnya yang cantik dan gayanya yang humble serta sangat sederhana. Ayo kenalan lebih jauh dengan Aprilani Yustin Ficardo, istri dari Gubernur termuda di Indonesia lewat galeri berikut.
Sosok Ninih baru-baru ini ramai dibicarakan di dunia maya. Wanita yang berprofesi sebagai penjual gethuk di kawasan HR Rasuna Said Jakarta ini semakin populer setelah foto-fotonya saat jadi model dadakan tersebar di berbagai media online. Wajahnya yang cantik dan postur tubuh yang sempurna, membuat wanita bernama lengkap Turinih ini terlihat bagai model profesional setelah mendapat polesan make-up lengkap dengan baju dan sepatu cantik. Tim Sooperboy pun berhasil mengubah wanita penjual gethuk ini menjadi layaknya model profesional setelah menghabiskan waktu enam jam untuk merias dan mendandaninya. Seperti apa hasil pemotretan tersebut? Langsung saja intip foto transformasi Ninih si penjual gethuk ini.