Ingin membuat photobooth sendiri? Nggak perlu susah-susah membuat backgroundnya. Bikin sendiri yuk seperti foto-foto berikut ini. Gampang kok bikinnya.
Masih ingat tren duck face untuk foto kan, Ladies? Itu lho, pose dengan bibir monyong seperti bebek. Pose ini menguntungkan sekali, terutama bagi wanita dengan pipi tembem seperti saya, hehe. Sekedar untuk lucu-lucuan atau meningkatkan "level manis" pada wajahnya, banyak wanita menyukai pose tersebut, termasuk para selebriti.
Namun ternyata duck face sudah nggak jaman lagi sekarang. Dan kata dailymail.co.uk, posisinya digantikan oleh "fish gape", pose dengan bibir terbuka seperti bibir ikan. Entah apa efeknya pada wajah, namun pose yang tampak seperti wajah bengong ini memang memberikan kesan menarik pada para selebriti ini. Lihat foto-foto berikut, dan bersiaplah menggunakan pose ini untuk selfie sore nanti, Ladies.
Dilansir dari laman borepanda.com, seorang ayah yang juga bekerja sebagai fotografer telah mengajarkan buah hatinya yang masih berusia 5 tahun untuk mengetahui dan mengenal tokoh sejarah dengan berfoto. Ayah yang bernama Marc Bushele tersebut bersama sang istri Janine telah telah mendandani sang buah hati yang bernama Lily seperti beberapa tokoh sejarah. Menurut Marc dan Janine, hal ini dilakukan agar Lily sekaligus bisa mengenal para tokoh sejarah yang ia perankan dalam sebuah foto. Tak hanya itu saja, kedua orang tua ini juga ingin agar buah hatinya bisa menatap masa depan dengan rasa penuh percaya diri seperti para tokoh sejarah yang pernah ia perankan. Mengenakan beberapa pakaian mirip tokoh sejarah dan gaya yang mirip pula, Lily terlihat begitu antusias serta bahagia. Gadis kecil yang manis dan masih berusia 5 tahun ini telah memerankan beberapa tokoh seperti Mae Jamison, seorang wanita keturunan Amerika Afrika pertama yang bisa diterima dalam program pelatihan astronot NASA.
Untuk mendapatkan foto yang indah, unik dan menarik, tidak sedikit fotografer menggunakan Photo Shop untuk mengedit foto. Dengan bantuan Photo Shop, memang seseorang bisa mendapatkan efek menarik dari setiap foto yang diambilnya menggunakan kamera. Namun bagaimana jika foto yang unik dan super kreatif murni asli tanpa editan dari Photo Shop?
Dilansir dari laman boredpanda.com, seorang fotografer bernama Luca Pierro mempersembahkan foto-foto unik, kreatif dan mengagumkan tanpa menggunakan Photo Shop dalam penciptaannya. Memanfaatkan air, tepung dan juga susu, pria ini berhasil hasilkan foto wajah yang unik. Penasaran dengan foto-fotonya? Simak fotonya di bawah ini.
Siapa yang tidak kagum dan terkesan dengan pesona senja. Meski suasana fajar juga sangat mengagumkan, namun suasana senja rupanya banyak dipilih karena memberikan ketenangan dan keindahan serta kehangatan dalam menyambut malam.
Dilansir dari laman boredpanda.com, seorang pria bernama André Alessio telah mengabadikan keindahan suasana senja di Laut Mediterania, Perancis, tepatnya laut di dekat tempat tinggalnya. Warna terang langit dan gelap dari awan menjadikan suasana senja semakin hangat dan mengagumkan.
Tak hanya sampai di situ saja, air laut yang tenang dan beberapa perahu di tepi laut menjadikan senja semakin mempesona. Inilah suasana senja yang berhasil diabadikan oleh André Alessio . Selamat menikmati :)
Sony Fotografi World Travel Awards Shortlist 2015 baru saja di gelar. Dan dari kompetisi tersebut telah dipilih beberapa foto terbaik dari peserta. Dilansir dari boredpanda.com, peserta untuk kompetisi ini sendiri berasal dari berbagai kalangan fotografer. Dan untuk foto terbaik juga diambil dari berbagai fotografer baik fotografer yang masih amatiran sampai fotografer handal.
Kompetisi ini menerima 173.444 foto dari semua fotografer yang datang dari 171 negara di dunia. Banyak foto menarik dan mengagumkan yang berhasil ditemukan dari kompetisi ini. Pemenang dalam kompetisi bergengsi ini diberikan hadiah tunai sekitar 300 juta rupiah.
Dan inilah 9 foto terbaik dari Sony Fotografi Word Travel Awards Shortlist 2015. Simak baik-baik ya :)
Semakin hari semakin banyak orang yang hobi mengunggah foto #OOTD atau Outfit Of The Day mereka di Instagram. Pose yang digunakan pun beragam. Mulai dari selfie biasa hingga berbagai pose layaknya model. Jika Anda termasuk orang yang gemar mengunggah foto #OOTD di Instagram, berikut ada beberapa inspirasi pose untuk Anda.
Semakin hari semakin banyak orang yang hobi mengunggah foto #OOTD atau Outfit Of The Day mereka di Instagram. Pose yang digunakan pun beragam. Mulai dari selfie biasa hingga berbagai pose layaknya model. Jika Anda termasuk orang yang gemar mengunggah foto #OOTD di Instagram, berikut ada beberapa inspirasi pose untuk Anda.
Qin Riyang dan Leng Yuting akan melangsungkan pernikahannya tahun depan. Tapi mereka sudah sibuk mempersiapkan pernikahannya setahun sebelumnya termasuk mempersiapkan foto-foto pre-wedding mereka. Dan keduanya memutuskan untuk memilih tema bawah air untuk foto-foto pre-wedding mereka karena sangat suka dengan konsep kreatif yang disajikan dari foto bertema ini.Pasangan ini melakukan proses pemotretan di sebuah studio yang bernama Mr. Wedding. Studio foto ini telah menjalankan bisnis menyediakan jasa foto selama empat tahun di Shanghai. Hmm, seperti apa proses pengambilan foto pre-wedding mereka? Jangan lewatkan galeri foto di bawah ini.
Tren foto prewedding yang kian menjamur membuat para pasangan tak mau ketinggalan mengabadikan momen romantisnya dengan cara yang unik. Jika biasanya foto prewedding dilakukan di dalam ruangan atau obyek wisata, mengapa tidak mencoba berfoto di alam bebas? Cool yet romantic! Contek inspirasinya dalam galeri foto berikut ini.
Sebastian Petrovski mengumpulkan foto dari beberapa orang yang diambilnya dalam beberapa posisi dan pencahayaan. Dengan pencahayaan tertentu, seseorang tampak lebih ganteng atau cantik daripada saat mereka difoto dalam cahaya yang penuh bayangan. Sosok yang sama dapat terlihat berubah seperti orang lain hanya karena efek pencahayaan tertentu.
Tidak percaya? Simak galeri fotonya berikut ini.
Pasangan ibu dan anak, Marilène Coolens dan Lisa De Boeck ini membuat sebuah karya fotografi yang dilakukan selama 13 tahun. Sejak tahun 1990 hingga tahun 2003, sang ibu merekam potret putrinya Lisa yang berusia 5 hingga 18 tahun.Dalam potret teateris, Lisa bisa membuat setiap potretnya terlihat memiliki cerita yang sangat dalam. Dan sang ibu sangat mahir mengarahkan setiap pose putrinya. Mereka berdua menjadi pasangan yang kompak dalam The Umbilical Vein.