Tahukah Anda bahwa umat Muslim sudah ada di Cina sejak 1.400 tahun yang lalu? Umat Muslim bertebaran di setiap provinsi di Cina dan menyumbang 2 persen dari populasi Cina. Dengan kata lain, jumlah umat Muslim di Cina ada lebih dari 20 juta orang.
Seperti negara lain, Cina pun memiliki keunikan dan tradisi sendiri selama bulan Ramadan. Penasaran? Jangan lewatkan galeri foto di bawah ini sembari menunggu waktu buka puasa.
Perancang busana muslim yang satu ini bisa dikatakan paling banyak menjadi inspirasi sahabat muslimah di Indonesia. Rancangan busana muslim dari Dian Pelangi sering mendapat pujian baik di Indonesia dan di negara lain. Tidak heran jika wanita cantik ini selalu menjadi inspirasi.
Sebagai seorang desainer, penampilan Dian Pelangi sudah pasti keren tapi tetap santun. Sama seperti namanya, Dian Pelangi sering memakai busana muslim warna-warni tapi enak dilihat dan membuat penampilannya selalu fresh.
Apa rahasia salad buah yang lezat? Rahasianya adalah dalam pemilihan buah-buahannya. Dan, mumpung bulan puasa, yuk kita konsumsi lebih banyak sayur dan buah.
Berikut ini adalah langkah-langkah untuk membuat salad buah beri dengan campuran kacang kenari yang dijamin sehat dan bisa memulihkan tenaga Anda setelah seharian berpuasa. Bahan-bahan yang perlu Anda siapkan antara berbagai macam buah beri, segar, kacang kenari, kismis, garam, jeruk lemon, dan cuka. Cara membuatnya juga sangat simpel dan gampang.
Jika Anda berkesempatan mengunjungi Kairo di bulan Ramadan, luangkan waktu untuk berjalan-jalan di malam hari. Anda bisa melihat segerombolan anak yang pergi dari rumah ke rumah sambil membawa lentera yang beraneka warna. Dan ini merupakan sebuah tradisi unik yang hanya ada di bulan Ramadan.
Lentera Ramadan atau fanoos dalam bahasa Arab adalah salah satu simbol dari festival di bulan yang penuh berkah ini. Lentera ini dibuat dengan variasi bentuk, warna, dan tingkat keterangan yang berbeda-beda.
Ayesha adalah seorang blogger muslimah asal Chicago yang punya gaya fashion unik dan menarik. Gayanya selalu ceria dengan mix and match yang tetap terkesan simple. Kalau Anda butuh inspirasi gaya untuk Lebaran nanti, boleh lho meniru gaya Ayesha.
Berbuka puasa bersama menambahkan kenikmatan tersendiri dalam beribadah puasa. Berkumpul dengan orang-orang lain yang juga telah seharian berpuasa akan membuat suasana Ramadan menjadi lebih kental. Berikut berbagai suasana berbuka puasa bersama di berbagai negara di dunia yang unik.
Indonesia dikenal sebagai salah satu negara Muslim terbesar di dunia. Tidak heran jika berbagai fashion Muslimah berkembang sangat pesat di negara kita, bahkan melebihi negara-negara lain. Desainer Muslim dari Indonesia juga telah dikenal luas di negara lain.
Walau begitu, ternyata ada banyak keunikan dan kecantikan wanita-wanita Muslim dari berbagai negara. Mereka juga tidak kalah dalam hal fashion, banyak gaya yang mereka tampilkan saat memakai busana muslim. Dari pinterest.com, inilah beberapa fashion muslimah yang bisa Anda jadikan inspirasi.
Umat Islam di seluruh dunia sedang menikmati kewajiban menjalankan puasa di bulan Ramadan. Tidak hanya warga Islam di Indonesia saja yang gembira menyambut kedatangan bulan yang penuh berkah ini, karena umat Islam di seluruh dunia juga berbahagia.
Inilah beberapa potret merayakan kedatangan bulan Ramadan di seluruh dunia. Ada yang dari Indonesia juga.
Semarakkan suasana ramadan di rumah Anda dengan berbagai dekorasi menarik. Anda pun bisa membuat beberapa perlengkapan dekorasi ini sendiri bersama keluarga lho. Suasana makin semarak, Ramadan makin semangat.
Suasana buka puasa di luar negeri pasti berbeda dengan suasana buka puasa di negeri sendiri. Tapi pasti ada kesan tersendiri saat kita berkesempatan untuk menjalani ibadah puasa Ramadan di luar negeri, seperti di Jepang.
Cita Ekanijati adalah mahasiswi tahun pertama di Kyoto University. Dan tahun ini adalah tahun pertamanya menjalani ibadah puasa bulan Ramadan di Jepang dan jauh dari sanak keluarga di Indonesia. Tapi suasana buka puasa pertamanya tak kalah seru dan hangat dibandingkan suasana buka puasa di Indonesia. Simak saja galeri fotonya di bawah ini.
Saat bulan puasa, kita akan disibukkan dengan mencari dan memilih-milih menu buka puasa yang pas. Menu takjil pun sangat bervariasi dan pastinya bisa sangat menggoda.
Setiap negara biasanya memiliki menu takjil khasnya sendiri. Penasaran apa saja menu takjil yang dinikmati oleh penduduk dunia lainnya? Simak galeri di bawah ini.
Bagi Anda yang punya uang berlebih atau berlimpah dan ingin merasakan sensasi makan di tempat yang mewah, Anda mungkin tertarik untuk makan di restoran-restoran Dubai ini. Momen buka puasa memang bisa jadi terasa lebih mengesankan saat dinikmati di tempat yang tepat dengan suasana yang menyenangkan. Berikut ini ada 9 hotel di Dubai yang menyajikan menu buka puasa istimewa. Selain itu, restoran ini juga menyuguhkan pemandangan yang cantik dan eksotis. Apakah Anda tertarik untuk menikmati menu buka puasa di restoran ini?