Jika beberapa waktu belakangan ini dunia maya diramaikan oleh berbagai hidangan unicorn serba pelangi, maka ada satu tren terbaru yang wajib kamu coba Ladies. Adalah cloud eggs yang beberapa hari belakangan ini meramaikan jagad media sosial. Menu cloud eggs ini jadi favorit para netizen untuk sarapan mereka lho.
Di tahun ini memang segala sesuatu yang berbau unicorn makin disukai banyak orang. Tak cuma tren kecantikan saja yang diramaikan dengan berbagai produk serba unicorn ini, makanan pun terkena demam unicorn. Nah, kali ini ada mie unicorn yang siap memanjakan mata dan juga perutmu Ladies.
Smoothie adalah minuman berbahan baku buah-buahan, sayuran, sirup gula/ gula pasir, susu tawar cair dan es batu. Selain penambahan susu sebagai ciri khas smoothie, yoghurt, cokelat dan susu kental manis juga seringkali ditambahkan ke dalam smoothie. Untuk tekstur smoothie sering kali lebih pekat dibandingkan jus. Rasanya juga lebih manis, menyenangkan di mulut dan bikin nagih. Nutrisi yang terkandung di dalamnya pun tak perlu diragukan lagi buat kesehatan. Kali ini, sedikitnya ada 10 smoothies warna-warni yang bakal bikin hari-harimu makin ceria dan berwarna. Seperti apa smoothiesnya? Simak baik-baik galeri fotonya di bawah ini.
Konsep makanan dan minuman kini memang semakin unik saja Ladies. Nah, salah satu tren yang sedang digemari adalah unicorn. Makanan-minuman dengan warna-warni pastel yang cantik ini memang cantik secara visual. Jika kamu tertarik untuk memulai usaha kuliner dengan tema ini ada baiknya menyimak beberapa inspirasinya di galeri berikut ini Ladies.
Ada-ada saja inovasi dan ide kreatif orang jika menyangkut tentang makanan. Mulai dari yang namanya yang nyeleneh hingga tampilannya yang menarik perhatian, seperti roti selai berikut ini. Karena tren mermaid dan unicorn yang beraneka warna, roti buatan Adeline Waugh ini pun mengikuti tren yang sama. Food stylist sekaligus editor The Body Book ini menggunakan bahan yang aman kok untuk selainya, beberapa juga dari warna buah-buahan asli. Kira-kira enak dimakan nggak ya?
Jika selama ini kamu hanya tahu varian es krim cokelat, stroberi dan vanila, kini ada yang baru dengan varian es krim, yaitu es krim hitam. Kafe di Los Angeles bernama Little Damage lah yang mengeluarkan varian es krim unik warna hitam ini. Meski awalnya tidak terlihat meyakinkan, namun ternyata es krim ini aman dimakan lho.
Bukannya menggunakan pewarna makanan, mereka menggunakan arang sebagai pewarna es krim dan cone-nya. Es krim arang ini digadang punya manfaat kesehatan seperti menyerap racun di dalam tubuh. Wah, seperti apa ya rasanya es krim hitam terbuat dari arang ini?
Saat merayakan hari spesial, kamu pasti ingin merayakannya dengan makanan yang tak kalah spesial kan? Jika ingin momen bahagiamu sempurna, mungkin drip cake bisa jadi pilihan buat kamu untuk merayakannya. Tidak hanya indah, kue-kue dengan lelehan cokelat dan gula ini juga bikin kamu ingin segera makan.
Jika biasanya kue dibuat dari cokelat, krim, gula-gula dan dihiasi buah-buahan dan segala makanan manis, kue yang berikut ini mungkin sengaja dibuat tidak terlihat enak dimakan. Saat melihat untuk pertama kalinya, kamu mungkin mengira ini bukan kue, karena bentuk dan cara menghiasnya tidak seperti kue kebanyakan. Dua bersaudara Madina dan Tortik Yavorskaya memulai usaha kue Tortik Annushka dan membuat kue yang sama sekali berbeda. Mengusung tema fine art dan architecture design, kue-kue ini memang dibuat tidak mirip kue biasa.
Inovasi dan ide kreatif memang tak pernah habis di bidang kue atau bakery. Jika kamu melihat trennya saat ini, kamu mungkin akan lebih sering menemui kue-kue yang dihias dengan bunga-bunga, atau dibuat manis dengan hiasan-hiasan buah warna-warni. Namun kini ada lagi tren yang mungkin akan jadi favorit banyak orang, kue dengan hiasan Brushstroke, atau seakan disikat dengan kuas cat. Ide ini dilakukan @kalabasa, lihat yuk.
Jika membuatkan makan siang yang dibentuk dengan berbagai karakter unik sudah banyak yang melakukan, membuat sarapan yang lezat serta menarik perhatian anak juga sudah dilakukan, ayah satu ini membuat satu kreasi baru lagi dengan makanan dan piring. Ayah bernama Beau Coffron ini mencoba membuatkan anak-anaknya karakter dari taburan gula warna-warni untuk mengejutkan mereka saat sarapan. Ini beberapa karakter yang sudah pernah ia buat.
Semangka adalah buah yang paling sering dan mudah diukir. Banyak chef belajar mengukir buah untuk melengkapi skill menghias meja makan dan garnis. Daniele Barresi adalah salah satunya, dan pattern yang paling disukainya adalah bunga. Dan jika kamu melihat hasil karyanya, kamu pasti akan kagum sekaligus sayang makan buah semangkanya. Lihat deh karya-karyanya, dan lihat juga lainnya di akun Instagramnya @danielebarresi_artist.
Zaman sekarang, makanan pun akan lebih diminati jika punya tampilan unik dan lain daripada yang lain. Makanan akan lebih disukai jika punya tampilan menarik , termasuk pie. Entah kamu suka pie apel atau stroberi, topping adonan yang menutupi pie bisa dibuat dekorasi semenarik mungkin, seperti beberapa adonan pie berikut ini. Dijamin kamu tak akan tega makan jika sebagus ini.