Sukses

Konser bertajuk Tunggu Aku di Jakarta ini dihadiri puluhan ribu penonton yang hadir dari berbagai penjuru.

Informasi Awal

  • PengertianSheila On 7 menggelar konser bertajuk Tunggu Aku di Jakarta pada Sabtu (28/1/2023).

    Konser Sheila on 7 Bertajuk Tunggu Aku di Jakarta

    Sabtu (28/1/2023) menjadi hari yang sangat bahagia bagi para Sheila Gank, sebutan fans Sheila on 7. Setelah sekian lama, akhirnya mereka bisa menyaksikan konser tunggal idolanya.

    Konser Sheila on 7 itu diselenggarakan di JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat. Sepanjang kurang lebih 2 jam penampilan, Duta, Adam, dan Eross membawakan 22 lagu hits dari Sheila on 7.

    Konser bertajuk Tunggu Aku di Jakarta ini dihadiri puluhan ribu penonton yang hadir dari berbagai penjuru. Bahkan, melihat banyaknya penonton yang hadir itu sempat membuat Duta sang vokalis, terharu.

    "Selamat malam Jakarta apa kabar semuanya. Eross, Adam, dan saya Duta kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas ketulusan hati kalian menunggu kami di Jakarta. Dari tadi waktu mulai ngeliat muka kalian tuh (dalam hati bilang) 'jangan nangis, 'jangan nangis'," kata Duta menyapa penonton.

    Tak hanya dari dalam negeri, Sheila Gank dari negara-negara tetangga juga tampak hadir. Salah satunya adalah Sheila Gank dari Malaysia.

    "Tepuk tangan untuk Sheila gank dari Malaysia yang malam ini hadir di sini. Oh kuliah di UI? Ya gak apa-apa, kan yang penting ada di sini kan," canda Duta Sheila on 7 sambil menyapa para penggemarnya.

    22 Ribu Tiket Habis Terjual dan Masih Banyak Yang Belum Kebagian

    Sheila on 7 sukses menggelar konser bertajuk Tunggu Aku di Jakarta. Konser tersebut digelar di JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat pada Sabtu (28/1/2023).

    Konser Sheila on 7 langsung menjadi trending di Twitter. Warganet banyak membicarakan momen konser yang memang menjadi salah satu yang paling ditunggu-tunggu.

    Bagaimana tidak, hal ini dibuktikan dengan banyaknya tiket yang habis terjual. Sebanyak 22 ribu tiket habis terjual untuk konser Tunggu Aku di Jakarta.

    "Kita jualan tiket dari tahun lalu November tepatnya dan konsernya baru di Januari ini. Untuk tiketnya kurang lebih sekitar 22.000," kata Andri Verraning, CEO Antara Suara, promotor konser Sheila on 7 sebelum konser dimulai.

    Tak hanya itu saja, bahkan penjualan tiket Sheila on 7 itu langsung habis terjual tidak lama setelah dibuka. Promotor menyebut bahwa website penjualan tiket itu dikunjungi sebanyak 800 ribu pengunjung dalam satu waktu.

    "Semua kita jual lewat website itu benar-benar ketika kita jual jam 12.00 siang traffic-nya adalah 800.000. Kalau dibilang cepat banget sold out, ya bayangin aja dari 800.000 device di satu waktu kita cuma menjual 22.000," kata Ayu yang juga perwakilan promotor.

    Duta Setia dengan T-shirt Oversized

    Sheila on 7 sukses menggelar konser perdana di awal 2023. Ketiga personel tetapnya yang terdiri dari Duta sebagai vokalis, Eross di posisi gitaris utama,dan Adam untuk bassist memberikan penampilan memuaskan untuk  para penggemarnya yang memadati di JI-Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Sabtu, 28 Januari 2023.

    Mengutip dari kanal Showbiz Liputan6.com, meski sangat sukses di belantika musik Tanah Air, para personel Sheila on 7 mempertahankan tampilan sederhana dan bersahaja mereka di atas panggung. Dimulai dari sang vokalis, pria bernama lengkap Akhdiyat Duta Modjo itu memilih warna-warna netral yang cenderung membumi.

    Dalam konser tersebut, Duta Sheila on 7 pertama kali memakai jaket parka warna khaki yang dipadu t-shirt cokelat oversized, dan bucket hat warna krem.  Tampak gaya busana pentolan Sheila on 7 ini tak banyak berubah sejak kemunculannya di era 1990-an, ia juga masih mengenakan t-shirt oversized sebagai pernyataan fesyennya.  

    Di pertengahan konser, Duta mengganti pakaiannya dengan busana bernada monokrom. Ia memakai kemeja kasual monokrom dengan motif tartan dan stripe yang membuat penampilannya lebih chic.

    Tak lupa, lelaki kelahiran 30 April 1980 ini mengenakan aksesori berupa kupluk warna off white. Sepatunya terlihat masih sama, yaitu keluaran brand Adidas yang terkenal dengan lambang tiga garis tebalnya. 

    Tampak dalam berbagai potretnya, bapak dua anak ini sesekali berloncat dan membawa eurofia ke penonton dengan tampilan kasualnya tersebut. Konser yang dihadiri puluhan ribu Sheila Gank, sebutan bagi penggemar Sheila on 7 itu menjadi pelepas kangen setelah pandemi dua tahun lebih pembatasan membuat kegiatan konser ditiadakan.