Punya banyak bantal di rumah? Kamu mungkin repot menyimpannya di lemari. Selain karena makan tempat, tak bisa dilipat dan bentuknya besar, bantal lebih baik ditata di luar lemari atau ditaruh di rak agar tidak gampang berjamur. Tapi jika kamu ingin menata bantal-bantal di rumah, mungkin ide-ide berikut ini bisa membantumu membuat rumah lebih rapi.
Kata siapa traveling harus mengambil foto dan melukiskan tempat yang kamu datangi? Duo pelukis Hank Schmidt in der Beek dan dan fotografer Fabian Schubert punya cara beda dan agak lucu saat menandai perjalanan mereka. Daripada melukis tempat yang dikunjungi, Hank justru melukis warna dan corak baju yang saat itu ia pakai untuk mengunjungi tempat liburan mereka. Cara unik ini mengundang tawa namun juga banyak yang menyukainya. Mereka menganggap, karena liburan bisa dimaknai dengan cara yang berbeda-beda namun tak kehilangan esensi seninya.
Bahagia itu sederhana, salah satunya adalah dengan menghargai hal-hal kecil yang terjadi di sekelilingmu, seperti juga yang dilakukan gadis bernama Sawa asal Jepang ini. Ia suka minum kopi, bunga dan fotografi. Ia mencoba mengombinasikan ketiganya dan membuat karya seni unik dari tiga hal ini. Dengan akun Instagramnya La Fee De Fleur, ia mencoba memperlihatkan bahwa komposisi bunga dan kopi pun bisa jadi hal cantik dan disyukuri setiap hari.
Jadi hewan peliharaan yang cerdas dan setia, anjing juga punya perasaan yang ia tunjukkan melalui gerakan, seperti misalnya mengelus, mengibas ekor atau menjilat pemiliknya. Tapi rasa sayang yang ditunjukkan anjing bernama Louboutina atau dipanggil Loubie ini berbeda dari anjing biasanya. Ia suka memeluk. Menurut pemiliknya, Cesar Fernandez-Chavez, anjingnya itu belajar mengangkat kaki depannya sendiri dan seakan memeluk kakinya. Semenjak itu, ia jadi suka 'memeluk' bahkan orang tak dikenal sekali pun.
Sedang jomblo dan kesepian saat Valentine's Day datang? Jangan sedih, karena kamu tak sendiri kok. Apapun bisa disamarkan lewat social media. Karena inilah yang dilakukan Rain Yokohama. Dengan memanfaatkan tangannya sendiri dan juga smartphone, ia membuat serangkaian foto mesra yang memberi kesan ia punya pacar. Cara unik dan lucu ini mungkin bisa juga kamu lakukan, jika terlalu jones (jomblo dan ngenes).
Bagi kamu yang punya kemampuan menggambar, mungkin hal-hal berikut ini sering kamu alami. Ini juga yang ingin diperlihatkan Jenny Jinya atau Jen, dalam ilustrasinya. Sebagai ilustrator dan orang yang suka menggambar, ia merasakannya cukup unik. Seperti misalnya seringkali di muncul dan kamu anggap bagus, sedetik kemudian kamu tak yakin apakah itu benar-benar bagus atau tidak. Yuk lihat sendiri, mungkin kamu juga merasakannya.
Kamu mungkin suka minum kopi, tapi mungkin tak pernah mencoba menggambar dengan kopi kan? Karena inilah yang dilakukan seniman bernama Nuria Salcedo. Jika menggambar ilustarsi dengan pensil warna, cat air atau cat minyak sudah terlalu mainstream, ia mewarnai dengan menggunakan air seduhan kopi. Seniman yang sebenarnya sekolah untuk jadi arsitek ini kini lebih mendalami dunia seni.
Siapa sih yang tak mau diberi motivasi agar tetap bersemangat setiap harinya? kamu mungkin sudah sering melihat kata-kata memotivasi di internet, berupa kartu ucapan, di buku dan lain sebagainya. Tapi mungkin masih jarang menemukan kalimat-kalimat motivasi yang dibuat dengan cara disulam di kain. Hasilnya tak hanya bikin kamu semangat, tapi juga indah dipandang dan dijadikan dekorasi rumah. Seperti beberapa hasil sulaman berikut ini.
Wanita itu cantik, seperti bunga. Itulah mengapa seringkali orang bilang kalau bunga lebih lekat dengan kehidupan wanita dan memberi kesan feminin. Warnanya yang anggun dan kalem mengingatkan dengan karakter wanita. Karena alasan itu pula yang mungkin menjadi inspirasi dua seniman kakak-adik Brooke & Vicki atau Sister Golden berikut ini. Mereka membuat ilustrasi wajah wanita dengan kecantikan rangkaian bunga.
Salah satu hal yang pasti membuat semua ibu khawatir adalah ketika anaknya tak mau makan. Kalau pun mu makan, hanya makanan tertentu saja dan biasanya nggak sehat. Tak kehilangan akal, ibu satu anak, Laleh Mohmedi, memutuskan menarik perhatian anaknya dengan food art. Tak hanya doyan makan, kini anaknya juga gembira setiap hari dibuat kan makanan lho.
Kreativitas memang tak bisa dibatasi, dan mungkin hal ini juga yang bisa kamu lihat ketika melihat karya-karya paper art dari seniman HuskMitNavn. Tak hanya berbakat menggambar, ia juga memberi 'nyawa' di dalam karyanya sehingga tampak lebih hidup dengan cara memberikan efek 3D seperti melubangi kertas, merobek dan lain sebagainya. Coba lihat deh.
Kamu mungkin berpikir bahwa santan hanya bisa dimasak jadi menu berkuah dengan rasa asin gurih. Tapi santan juga bisa dibuat kuah minuman manis yang enak. Seperti juga yang dibuat Ami dalam akun Instagramnya @the_sunkissed_kitchen. Ia menjadikan santan sebagai menu-menu yang tak hanya cantik dilihat, tapi bagus sebagai objek foto dan tentunya bisa dimakan. Coba lihat deh, cantik banget.