Setiap orang memang akan melewati sejumlah fase kehidupannya masing-masing. Ada banyak perubahan juga yang akan terjadi di sepanjang perjalanan hidupmu. Dirimu di usia remaja pasti akan berbeda dengan dirimu di usia 20an. Pun dirimu di usia 20an juga tak akan sama dengan dirimu di usia 30an, seperti yang tergambarkan di kartun kocak ini.Ada banyak perubahan signifikan yang dialami wanita saat sebelum memasuki usia 30 tahun dan sesudah memasuki usia 30 tahun. Perubahannya pun meliputi berbagai aspek. Mulai dari aspek kehidupan asmara hingga gaya hidup. Lihat saja deh galeri foto di bawah ini, kamu pasti akan tersenyum hingga mengangguk-angguk sendiri ketika melihatnya.
Ladies, sebagai wanita pernah nggak sih kamu melakukan sesuatu yang kamu tahu bakal bikin kamu bersalah tapi tetap kamu lakukan? Misalnya nih kamu berniat untuk diet tapi ketika melihat cokelat dan es krim, kamu tergoda dan langsung memakannya. Lalu kamu buat pembelaan sendiri kalau yang kamu lakukan itu adalah untuk pertama dan terakhir kalinya. Tapi setelah itu kamu mengulanginya lagi dan malah melakukannya lagi, lebih dari sekali. Ah, kadang ada banyak dilema yang kita alami dan hadapi setiap harinya. Dan itu terjadi tak ada habisnya. Kamu pasti pernah mengalami sejumlah dilema yang tergambarkan melalui kartun-kartun lucu ini.
Punya tubuh pendek itu kadang bikin susah. Ada sejumlah aktivitas yang terasa sangat berat dan menyiksa untuk dilakukan cewek bertubuh pendek. Sebut saja misalnya mengambil barang di rak tinggi, bahkan berfoto pun jadi nggak percaya diri kalau orang-orang yang bersama kita tubuhnya lebih tinggi.
Tapi tenang saja, bukan hanya kamu cewek yang bertubuh pendek. Ada banyak cewek lain yang bertubuh pendek di luar sana. Mereka pun sangat mengerti apa yang kamu rasakan bahkan punya pengalaman yang sama denganmu. Nggak percaya? Intip deh galeri foto di bawah ini.
Sudah jadi fakta umum kalau wajah manusia itu pada dasarnya tak pernah simetris. Sisi kiri dan kanan wajah bisa memiliki sejumlah karakteristik berbeda. Hanya saja ada yang beranggapan kalau standar kecantikan itu ditentukan oleh simetris tidaknya wajah seseorang. Semakin simetris katanya semakin cantik. Hm, benarkah begitu?Di galeri ini ada sejumlah foto wanita yang telah diedit yang disandingkan dengan foto aslinya. Adalah fotografer Julian Wolkenstein dan Alex John Beck yang membuat karya kreatif ini.Ladies, coba bandingkan, menurutmu apakah wajah yang simetris itu selalu cantik? Atau mungkin kamu punya pendapat lain? Let's find out together!
Ada banyak wanita di India yang menjadi korban penyiraman air keras yang menyebabkan kerusakan parah pada wajah dan tubuh mereka. Bukan hanya menyisakan trauma besar, para wanita pun kehilangan wajah mereka dan membuat mereka malu dengan penampilan mereka setelah sembuh.
Namun Laxmi justru menunjukkan wajahnya dan membeberkan ceritanya tentang aksi penyerangan air keras ini kepada publik. Hal ini memberi motivasi banyak wanita India yang bernasib sama. Jika ia saja bisa menghadapi hal ini dan bangkit dari rasa sakit, mengapa wanita lain tidak bisa, ungkap Laxmi di suatu kesempatan.
Saat ini, menggalakkan motivasi mencintai diri sendiri adalah hal yang banyak dilakukan para wanita, terutama mereka yang memiliki tubuh tidak langsing. Para wanita yang memiliki tubuh besar tidak harus minder dengan bentuk tubuhnya, sebaliknya harus mencintai dan menghargai apa yang mereka punya.Bahkan bukan hanya para wanita biasa saja yang terinspirasi untuk mencintai tubuhnya, para wanita plus size bahkan merambah dunia modelling. Karena tubuh kurus jadi mainstream, para Princess Disney pun diibaratkan jadi karakter plus size yang menunjukkan bahwa mereka tetap cantik dan percaya diri.
Hai hai para penggemar selfie! Sudah berapa kali Anda mengambil foto selfie hari ini? Tren selfie masih tetap digemari hingga saat ini. Tua muda, pria wanita, semua pasti pernah selfie. Bahkan ada yang punya trik-trik khusus untuk membuat foto selfie terlihat lebih sempurna.Kali ini seorang wanita bernama Mel Keiser membuat proyek foto selfie yang sangat unik. Dalam proyeknya yang diberi nama "Becoming Mel", ia membuat potret selfie dirinya setelah bangun tidur dan setelah mandi. Ia juga membuktikan bahwa wanita bisa tampil cantik cukup dengan mandi dan sedikit riasan wajah saja. Tak perlu terlalu berlebihan apalagi menor untuk bisa tampil sempurna dan cantik sebagai seorang wanita. Ingin tahu buktinya? Langsung saja intip foto-fotonya di bawah ini. Well, ladies, percaya diri dan tampil minimalis ternyata sudah jadi bekal yang cukup untuk terlihat cantik.
Ladies, pernahkah Anda mencoba eksperimen unik seperti yang dilakukan oleh Marie Southard Ospina ini? Sebagai wanita gemuk, mungkin ia sering merasa didiskriminasi. Tapi ia sadar betul kalau wanita cantik tidak harus selalu kurus. Well, setiap wanita berhak untuk menjadi cantik kan.Marie akhirnya memutuskan untuk meminta sejumlah netizen atau pengguna internet untuk mengedit fotonya. Ia ingin orang-orang asing yang berasal dari berbagai negara berbeda ini membuat fotonya jadi terlihat lebih cantik meski dengan tubuh gemuk. Penasaran dengan hasilnya? Langsung saja intip foto-fotonya di bawah ini.
Ledakan tren girlband akhir-akhir ini membuat dunia musik makin berwarna. Di Korea Selatan atau Jepang, para anggota girlband terkenal cantik, langsing dan bersuara bagus. Namun hal itu didobrak dengan munculnya girlband Jepang bernama Chubbiness.
Yang membuat Chubbiness berbeda adalah ukuran tubuh mereka yang tidak kurus, sedikit lebih berisi dibanding gadis-gadis Jepang pada umumnya. Tapi jangan salah, suara dan penampilan mereka sekeren para girlband yang bertubuh langsing. Kenalan yuk dengan girlband baru ini.
Punya tubuh ramping dan seksi bukan sekadar dambaan bagi setiap orang Bagi para selebriti Hollywood ini merupakan tuntutan pekerjaan yang harus dimiliki kapan saja dan siapa saja. Menjaga bentuk tubuh tentu juga menjadi sebuah perjuangan berat, apalagi kalau tuntutan itu berkaitan dengan tuntutan peran dalam film atau proyek terbaru mereka. Bagaimana usaha keras para selebriti berikut demi bentuk tubuh ideal? Apa lagi tuntutan lain yang harus dipenuhi demi mendalami karakter secara total? Intip yuk!By : Gayatri Nadya