Sukses

Relationship

5 Alasan Hubungan Beda Usia Mungkin Tepat untuk Kamu

Fimela.com, Jakarta Cinta tidak memandang usia, tapi bagi sebagian orang usia sangat penting. Terkadang seseorang tidak akan pernah bisa berkencan dengan seseorang yang jauh lebih muda atau tua dari dirinya. Apakah saat ini kamu sedang berada dalam hubungan yang memiliki perbedaan usia?

Hubungan dengan perbedaan usia tidak selamanya berhasil dan mungkin akan ada banyak masalah. Namun, jangan pernah mengesampingkannya karena setiap hubungan pasti ada masalah. Jika kamu melakukannya, kamu bisa mendapatkan pengalaman yang luar biasa. Dilansir dari allwomenstalk (21/9) ini beberapa alasan hubungan beda usia tepat untuk kamu. 

The person

Ketika bertemu dengan seseorang, nilailah dia dari dalam bukan dari usia. Kamu jatuh cinta pada seseorang, bukan akta kelahiran. Hal paling penting adalah jika kamu dan dia saling menyukai. Jika mereka tepat untuk kamu dan membuat kamu bahagia, jangan biarkan perbedaan usia menjadi halangan. Ada banyak pasangan yang hidup lama dan bahagia bersama karena saling cocok dan bahagia bersama. 

Kamu telah terhubung

Jika kamu merasakan hubungan khusus dengan seseorang yang lebih tua atau muda dari kamu, maka perbedaan usia tidak relevan. Biasanya kamu jarang merasakan hubungan yang kuat dengan seseorang, jadi ketika kamu merasakannya, jangan diabaikan. Biarkan dirimu senang bersama seseorang yang kamu rasa memahami kamu dan senang berada di sekitarmu. Umur bukanlah masalah. 

Minat yang sama

Dalam hubungan, penting untuk memiliki minat yang sama. Jika tidak, apa gunanya jika kamu jangan melakukan sesuatu bersama. Memiliki nilai dan minat yang sama akan menjadi dasar yang sangat baik untuk sebuah hubungan yang sukses. Hal ini bisa menari salsa, memelihara hewan, belanja barang bekas, atau sesuatu yang kamu sukai dan penting bagi kamu.

Tingkat kedewasaan yang berbeda

Sering dikatakan perempuan lebih cepat dewasa secara emosional daripada laki-laki. Orang menjadi dewasa pada usia yang berbeda-beda. Seseorang bisa saja berjiwa muda di usia 50-an sementara beberapa orang yang berusia 20-an terlahir sebagai seorang paruh baya. Jika kamu bertemu dengan seseorang yang lebih tua atau lebih muda, mereka masih bisa menjadi seperti kamu. Jika kamu berdua sudah dewasa secara hukum, usia seharusnya tidak menjadi masalah. 

Manfaat dari kedewasaan

Beberapa orang merasa bersama pasangan yang lebih tua sangat cocok untuk mereka. Orang yang lebih tua umumnya lebih dewasa, mapan dan percaya diri. Tidak semua orang muda suka clubbing dan berpesta, mereka mungkin sangat cocok untuk memiliki pasangan yang tertarik pada kegiatan yang lebih serius atau bermanfaat.

Sahabat Fimela, demikian beberapa alasan hubungan beda usia yang mungkin tepat untuk kamu jalani. Semoga informasi ini bermanfaat. 

 

Penulis : Nadia Maharani Ardiansih 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading