Sukses

Relationship

5 Referensi Kado Pernikahan Unik dan Anti Mainstream

Fimela.com, Jakarta Pernikahan menjadi salah satu momen yang ditunggu oleh banyak orang, setiap orang tentu memiliki masing-masing pernikahan impian tersendiri bukan?  Jika sahabatmu sedang menikah tentu kamu akan berbahagia dihari jadinya bukan? Ini juga akan menunjukkan bahwa kamu sangat menyayangi dan mengharapkan kehidupan pernikahan yang baik.

Tapi, pernahkah kamu merasa kesulitan untuk menentukan buah tangan yang akan kamu berikan untuk sahabatmu yang sedang menikah? Terkadang menentukan hadiah yang tepat untuk sahabat membuat kita kesulitan, terlebih hadiah pernikahan untuk sahabat kita. 

Hadiah apa yang sering kamu berikan untuk sahabatmu di hari pernikahannya? Biasanya seseorang akan memberikan hadiah alat masak atau beberapa perlengkapan tidur. Tetapi, jika kamu merasa kesulitan untuk menentukan hadiah untuk sahabatmu, ini dia beberapa hadiah yang dapat kamu berikan untuk sahabat:

1. Voucher Hotel

Berikan pengalaman yang unik dan hadiah menarik untuk sahabatmu dengan memberikan tiket penginapan atau perjalanan, ini mungkin akan sangat berguna bagi mereka saat ingin melakukan honeymoon. Kamu dapat memberikan voucher seperti menginap di resor mewah, makan malam romantis, hingga banyaj kegiatan petualangan yang menyenangkan. 

2. Set Perabotan Rumah Tangga Unik

Pilihan set perabotan rumah tangga menjadi salah satu hadiah menarik yang dapat kamu berikan, berikan gelas minuman wine atau mungkin piring yang didesain menarik dan artistik. Ini menjadi pilihan yang unik untuk hadiah pernikahan sahabatmu. 

3. Alat Seni atau Musik

Apakah sahabatmu memiliki hobi melukis? Jika pasanganmu memiliki minat pada hal seni atau musik berikan hadiah alat musik seperti gitar, ukulele, atau hadiah lainnya. Selain itu kamu juga dapat memberikan alat seni seperti pensil warna atau pensil sulam. 

4. Kursus

Ini mungkin akan menjadi hadiah yang tak terlupakan untuk sahabatmu, berikan hadiah kursus sesuatu hal yang menyenangkan. Ini akan memberikan kesempatan bagi sahabatmu untuk mengikuti pelajaran sesuai apa yang dia minati, seperti mengikuti kelas memasak. 

5. Buket Bunga atau Uang

Jika biasanya buket identik dengan wisuda, maka kamu dapat memberikan sahabatmu buket bunga maupun uang di acara pernikahan mereka. Ini akan menjadi salah satu hadiah yang unik dan menarik perhatian bukan? 

Akan tetapi, untuk itu kamu mempertimbangkan minat, hobi, dan preferensi pasangan pengantin saat memilih kado yang unik. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading