Sukses

Relationship

5 Pesona Perempuan Cerdas yang Ternyata Disukai Pria

Fimela.com, Jakarta Konon perempuan pintar dan cerdas akan sulit mendapatkan jodoh. Namun, yang sebenarnya terjadi adalah karena memang belum menemukan orang yang tepat. Tak perlu merasa ragu untuk terus tumbuh dan berkembang sebagai perempuan cerdas, sebab pria yang baik pasti bisa mengenali kualitas diri positifmu ini.

Dirimu yang cerdas punya daya tarik tersendiri. Sejumlah pesona dirimu ini pun bisa membuat pria jatuh hati padamu.

 

 

1. Berwawasan Luas

Punya wawasan luas memudahkanmu untuk berjuang dan bertahan menjalani hidup. Selain itu, kamu pun bisa lebih mudah membuat pilihan terbaik dalam hidupmu. Wawasanmu yang luas ini pun bisa membuat pria terpesona sebab ada banyak hal menarik yang bisa kamu bagikan padanya. Serta komunikasi pun jadi terasa lebih bermakna dengan luasnya pengetahuan yang kamu miliki.

 

 

2. Punya Semangat Hidup yang Tinggi

Pria yang berada di dekatmu bisa ikut terpengaruh atau tertular dengan hal-hal baik yang kamu lakukan dalam hidup. Semangat hidupmu yang tinggi juga bisa membuat pria terpesona sebab ada aura positif yang terpancar kuat dari dirimu. Kecerdasan emosionalmu yang tinggi dan dibuktikan dengan bisa mengupayaka kebahagiaan sendiri dan dapat mengelola stres dengan lebih baik menjadi daya tarik yang bisa membuat siapa saja ikut merasa nyaman di dekatmu.

 

 

3. Punya Rasa Percaya Diri yang Tinggi

Rasa percaya dirimu yang tinggi bisa membuat pria ikut nyaman berada di dekatmu. Sebab kamu bisa menjadi pribadi yang diandalkan. Orang-orang yang ada di dekatmu pun bisa merasa lebih mudah mendekati dan membuka obrolan atau komunikasi denganmu.

 

 

4. Berpikiran Terbuka

Memiliki kemampuan menguasai kecakapan tertentu tak lantas membuatmu egois. Justru kamu jadi lebih terbuka dalam menyerap ilmu, pengetahuan, dan kemampuan baru. Di sini kamu pun bisa memiliki pikiran yang lebih terbuka. Seseorang yang berada di dekatmu pun bisa makin nyaman berbagi banyak hal denganmu karena bisa meras diterima dengan baik juga.

 

 

5. Punya Selera Humor yang Menyenangkan

Melansir laman Inc.com, sebuah penelitian menemukan bahwa orang yang menulis caption kartun yang lebih lucu memiliki skor yang lebih tinggi dalam kecerdasan verbal. Selera humor yang menyenangkan merupakan salah satu kelebihan yang dimiliki banyak perempuan cerdas. Kelebihan ini pun bisa membuat pria yang ada di dekatmu terpesona padamu.

Tetaplah bersemangat untuk menjadi perempuan cerdas. Seorang pria baik dan cerdas pun pasti akan mengenali kualitas dirimu yang positif ini.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading