Fimela.com, Jakarta Ada banyak hal yang harus dipersiapkan sebelum pernikahan, terkadang beberapa hal ini membuat banyak calon pengantin bingung untuk mempersiapkan. Saat menikah tentu kita ingin terlihat cantik, menawan, dan anggun bukan?
Ini mungkin akan membuat beberapa para calon pengantin mempersiapkan make up atau riasan pernikahan dengan sempurna dan baik, make up pernikahan sendiri dibuat untuk para calon pengantin lebih percaya diri dengan tampilan yang sangat cantik serta terpancar aura kebahagiaan di hari pernikahan.
Jika kamu merasa bingung untuk menentukan make up pengantin saat pernikahan, mungkin dapat mencoba beberapa detail make up modern untuk pernikahan. Ini dia beberapa detail make up pengantin modern yang perlu kamu tahu:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Tampilan Mata
Tampilan mata akan memberikan kesan menarik dan dramatis, selain itu tampilan atau hiasan pada mata juga menjadi salah pandangan pertama para tamu undangan melihat pengantin. Cobalah untuk menonjolkan pada bagian mata yang dramatis atau mencari beberapa referensi make up modern seperti look korea, ini mungkin akan membuatmu terlihat muda dan make up yang lebih flawless.
2. Bagian Bibir yang Menawan
Tak hanya itu, ternyata warna lipstick yang akan kamu pilih dalam pernikahan nantinya sangan berpengaruh lho. pilihlah warna lipstick yang cocok dengan nuansa riasan atau tema pernikahanmu, kamu dapat menentukan mulai dari warna nude hingga bold untuk tampilan yang alami hingga kesan elegan.
3. Akhiran Tahan Lama
Seringkali banyak orang yang menghiraukan masalah satu ini, pernikahan tentu digelar dan membutuhkan waktu yang lama. Untuk mempersiapkan pernikahan juga membutuhkan make up atau riasan yang lama dan bagaimana caranya agar make up tetap tahan lama dan tidak terlalu sering untuk touch up.
4. Model Hijab atau Rambut
Sangat penting untuk memikirkan akhiran sempurna dari make up yang akan kamu gunakan adalah bagian kerudung atau rambut, hal ini akan mempengaruhi kecantikan dan terpancarnya wajah kebahagiaan nantinya. Cobalah untuk meminta hair do yang cocok yang kamu sukai.
Nah, itulah beberapa make up modern untuk pernikahan yang mungkin dapat kamu jadikan sebagai referensi.