Fimela.com, Jakarta Memiliki pasangan hidup yang tulus mencintaimu merupakan kebahagiaan tersendiri. Bisa menghabiskan sisa usia bersama seseorang yang kamu sayangi bisa menghadirkan harapan yang lebih baik untuk masa depan. Dia yang kini dekat denganmu pun bisa jadi sudah sejak dulu ingin menghabiskan sisa hidupnya denganmu.
Lima hal ini bisa menjadi pertanda pria memang ingin menjadi teman hidupmu. Selengkapnya, simak uraiannya di bawah ini.
Advertisement
Advertisement
1. Dia Sangat Jujur dalam Berkomunikasi
Mengutip buku Men Are from Mars and Women Are from Venus, "Hubungan disebut sehat bila kedua pihak bebas meminta apa yang mereka inginkan dan butuhkan, dan bebas untuk mengatakan tidak apabila mereka memilih begitu." Jadi, kalau kamu sudah merasa nyaman untuk saling jujur dan terbuka dalam berkomunikasi, ada cinta yang kuat di dalam hubungan kalian berdua. Dengan rasa nyaman dalam menyampaikan keinginan dan kebutuhan secara jujur dan terbuka, ada ikatan kuat yang sedang dibentuk dan dibangun di dalamnya.
2. Dia Melibatkanmu ke Berbagai Aspek Penting Hidupnya
Sebelum membuat keputusan penting, dia kerap meminta saran dan pendapatmu lebih dulu. Dia juga selalu menghubungimu tiap kali ada hal baru yang terjadi di dalam hidupnya. Selain itu, dia juga sering mengajakmu bertemu dengan orang-orang terdekatnya. Dia juga selalu bersemangat mengajakmu melakukan kegiatan yang digemarinya.
Advertisement
3. Dia Makin Bersemangat Bekerja Keras
Ada etos kerja yang meningkat. Karena dia ingin merangkai masa depan yang lebih baik denganmu, dia pun berusaha untuk bekerja lebih keras dari sebelumnya. Bahkan dia sudah memiliki rencana soal apa saja yang ingin dicapai dan diwujudkan denganmu di masa depan. Semangatnya ini menjadi salah satu tanda kesungguhannya dalam mencintaimu.
4. Dia Berusaha Memahami Kebutuhanmu
Dia tak pernah menuntutmu untuk membaca pikirannya. Begitu pula dengan dirinya yang tak bisa memaksa dirinya untuk selalu membaca pikiranmu. Sehingga dia berusaha untuk membangun komunikasi yang lebih nyaman dengan berusaha memahami kebutuhanmu. Saat dia bertanya hal-hal apa saja yang bisa membuatmu bahagia, itu salah satu tanda dia sedang ingin menyesuaikan dirinya untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan bisa lebih sering membahagiakanmu.
Advertisement
5. Dia Mendukung Impian-impianmu
Karena dia ingin menghabiskan sisa hidupnya denganmu, dia pun berusaha untuk lebih mengenal dirimu. Dia berusaha untuk mendukung impian-impianmu. Bahkan dia bisa menjadi penyemangat utama dalam hidupmu untuk membantumu mencapai tujuan-tujuanmu. Bersamanya, kamu mendapatkan kebebasan dan kenyamanan untuk terus bertumbuh menjadi pribadi yang lebih baik.
Semoga seseorang yang ada di dekatmu saat ini bisa menjadi teman hidup yang paling setia untukmu, ya. Semoga kebahagiaan senantiasa mewarnai perjalanan kalian ke depannya.