Fimela.com, Jakarta Saat bertemu dengan seseorang yang kamu sukai tentu berharap akan menjalin hubungan baik dengannya bukan? Salah satu langkah untuk mendekati seseorang yang kamu sukai adalah PDKT. PDKT atau pendekatan merupakan salah satu cara agar kita dekat dengan gebetan.
Selain itu PDKT menjadi salah satu kunci sebuah hubungan nantinya dengan gebetan berjalan dengan baik atau tidak. Terkadang kita akan malu untuk mendekati seseorang yang kita sukai terlebih dahulu.
Padahal ada banyak cara untuk mendekati gebetan yang dapat membuatmu lebih akrab dengannya. Jika kamu masih merasa canggung berikut beberapa cara untuk PDKT dengan gebetan yang dapat kamu coba:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
1. Obrolan Ringan
Memang ada perasaan malu sekaligus canggung saat mendekati seseorang yang kamu suka, terkadang salah satu cara untuk mendekati adalah obrolan ringan. Jangan sampai kamu membahas sesuatu yang memang seharusnya tidak dibahas dengan gebetan. Tanyakan kabar atau seputar hal yang dia sukai, terkadang dari sini kita akan mengetahui karakteristik seseorang.
2. Mencari Kesamaan dengan Gebetan
Wajar kok jika kamu mencari tahu yang disukai, jika kalian memiliki kesamaan dengan sesuatu cobalah untuk menceritakan hal tersebut. Jika gebetan menyukai nonton film ajaklah ke bioskop untuk menonton film yang dia sukai.
3. Sabar dan Jangan Overthinking
Terkadang sifat seseorang akan terlihat saat dia benar-benar tidak ingin didekati, tetapi jika kamu terus mencoba mendekati gebetan suatu saat dia akan luluh denganmu. Bersabarlah karena masa pdkt memang cukup lama, selain itu jangan terlalu overthinking tentang penilaian dia terhadap dirimu.
4. Pahami Perasaannya
Sulit untuk memahami perasaan seseorang yang baru saja dikenal, tetapi terkadang memahami perasaan gebetan juga sangat penting. Adakalanya pikiran maupun perasaannya membuat kita kesulitan untuk memahami, cobalah sesekali memahami perasaan gebetan dan jangan berlebihan.
Nah, itulah beberapa cara untuk mendekati gebetan yang perlu kamu tahu.