Fimela.com, Jakarta Sebagai seseorang yang memiliki sebuah hubungan dengan keterikatan yang mendalam maupun tidak, terkadang tidak ada salahnya untuk menjadi support system. Support system adalah sebuah dukungan yang diberikan dari orang lain untuk membantu atau menyemangati seseorang yang membutuhkannya.
Biasanya seseorang yang menjadi support system adalah keluarga, teman, pasangan, bahkan orang terdekat lainnya. My support system adalah bahasa gaul yang biasanya terdapat di media sosial dan memiliki arti pendukungku.
Apakah kamu memiliki seseorang yang untuk didukung? Tentu punya bukan? Lalu bagaimana cara mendukung seseorang yang dekat denganmu? Berikut beberapa cara menjadi support system untuk pasangan atau teman yang baik:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Cara Menjadi Support System
- Mengambilkan camilan favorit pasangan ketika sedang berbelanja.
- Menunjukkan minat pada hobi mereka dengan penuh kepedulian.
- Membukakan pintu untuk pasangan saat diluar.
- Menyiapkan sarapan sebelum mereka bangun tidur.
- Membawa pasangan keluar makan di restaurant favorit.
- Memesan tempat pijat setelah pasangan merasa pegal.
- Melakukan kencan saat pasangan ingin melakukan.
- Merapikan tempat tidur pasangan hingga bersih.
- Membantu serta menyelesaikan proyek pasangan ketika banyak pekerjaan.
- Merawat pasangan ketika sakit.
- Memutarkan musik favorit pasangan saat mereka di rumah.
- Membuatkan pasangan bekal saat sedang sibuk.
- Menawarkan pasangan saat membawa barang-barang berat.
- Membantu pasangan untuk memperbaiki masalah rumah yang rusak.
- Membeki camilan kesukaan pasangan, sebagai bentuk kejutan.
- Membantu pasangan menyiapkan makan untuk hewan peliharaannya.
- Merapikan ruang pribadinya dan meletakkan semua barang ke tempat asalnya.
- Menunggu menonton Netflix hingga bisa bersama.
- Mengatur panggilan video dengan orang yang dicintai.
- Menjalankan tugas pasangan saat merasa mereka banyak tugas.
Nah, itulah beberapa contoh menjadi support system untuk pasangan.