Sukses

Relationship

3 Tanda Nyata Suami Mulai Bosan dengan Istri, Apa Saja?

Fimela.com, Jakarta Ketika seseorang tidak lagi tertarik padamu, tentu akan menunjukkan tanda yang cukup jelas. Perilaku dan tindakan mereka berubah sehingga itu akan sangat terlihat. Perubahan bisa memilukan bagi mereka yang mengalaminya.

Ketertarikan bisa saja luntur dan berkurang seiring berjalannya waktu, tergantung bagaimana kita dan pasangan menguapayakannya. Ketertarikan pada pasangan bisa saja hilang ketika mereka berdua tidak memiliki nilai dan pendapat yang sama. Nah, untuk memastikan apakah pasanganmu menarik diri karena tidak tertarik atau bosan denganmu, berikut adalah beberapa tanda untuk mengetahuinya. Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

1. Dia Telah Menemukan Sosok Lain

Jika suamimu tidak lagi tertarik padamu, kemungkinan besar dia telah menemukan seseorang yang lebih menarik. Dia jatuh cinta dengan orang lain dan menemukan kebahagiaan dalam berbicara dengan orang tersebut. Mereka terpaksa menyembunyikan perselingkuhan dengan cara yang sangat berbahaya.

3. Ketidaktertarikan yang Mencolok pada Aktivitas Sehari-hari

Jika kamu memperhatikan ketidaktertarikan suamimu yang mencolok dalam melakukan aktivitas sehari-hari denganmu yang pernah kalian berdua nikmati, itu adalah tanda bahwa dia tidak lagi tertarik padamu. Ketertarikan secara bertahap berkurang seiring waktu. Kamu akan melihat bahwa dia tidak menanggapi pesan singkat kepadamu, menghindari membuat rencana denganmu, atau akan berhenti melibatkan dirimu dalam keputusan hidupnya. Salah satu alasan utama mengapa hal ini bisa terjadi adalah karena kurangnya hubungan emosional antara kalian berdua.

3. Gampang Frustasi

Jika suamimu mudah frustrasi ketika membahas diskusi atau pendapat sederhana, dia mungkin tidak ingin melanjutkan hubungan ini denganmu. Jika seorang pria berinvestasi dalam pernikahan sama sepertimu, dia akan ingin menyelesaikan masalah tanpa marah, membentak, atau melontarkan kata-kata marah kepadamu. Menunjukkan frustrasi adalah hal yang wajar dalam hubungan, tetapi jika pasanganmu tidak menunjukkan tanda-tanda terus saja merasa fruastasi, maka dia paling tidak tertarik pada bagaimana perasaanmu.

Ketika rasa bosan melanda dalam hubungan rumah tangga, tidak seharusnya hubungan itu berakhir dengan persisahan. Dibutuhkan upaya untuk menghidupkan kembali cinta agar hubungan langgeng dan harmonis. 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading