Fimela.com, Jakarta Terkadang ada beberapa gombalan yang terdengar garing dan justru membuat dia bertanya apa maksud dari kata-katamu, jangan sampai kamu mengalami hal satu ini. Terkadang gombalan yang dikeluarkan dapat menjadi boomerang untuk diri kita atau justru dapat membantu kita untuk dekat dengan gebetan.
Padahal ada banyak gombalan yang dapat kamu lontarkan kepada gebetan lho! beberapa gombalan mudah dan lucu tentu dapat kamu coba. Salah satu gombalan yang mungkin membuat si dia tertawa adalah gombalan tentang tebak-tebakan.
Pernah mencoba gombalan tebak-tebakan dengan gebetan yang satu ini? Gombalan dengan tebak-tebakan terkadang membuat si dia berpikir dan akhirnya tertawa dengan lontaran gombalanmu. Nah, berikut beberapa contoh gombalan yang lucu serta dapat kamu coba:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Contoh Gombalan Tebal-tebakan
- “Kamu tahu enggak? Kenapa kalau menghafal biasanya lihat atas? Soalnya kalau merem selalu kebayang sama kamu”.
- “Kamu dulu pasti penggemar boyband SM*SH ya? Soalnya kalau lihat kamu aku selalu cenat-cenut”.
- “Kamu tahu enggak kenapa menara pisa miring? Soalnya ketarik sama senyum kamu”.
- “Kenapa habis hujan enggak ada pelangi? Soalnya pelanginya pindah di mata kamu”.
- “Salep apa yang bikin luka tambah parah? Salepas kamu pergi dan aku yang selalu mengharap kamu kembali”.
- “Apa bedanya kamu sama kipas? Kalau kipas bikin angin tapi kamu bisa bikin kangen”.
- “Apa bedanya kamu sama jam dinging? Kalau jam dinding biasanya dipajang di dinding sedangkan kamu di pajang di hati aku”.
- “Kucing apa yang romantic? Kucingta padamu”.
- “Kamu tahu enggak kenapa aku lupa cara ngiket tali sepatu? Soalnya aku selalu ngiket hati kamu”.
- “Apa bedanya kamu sama buku? Kalau buku jendela dunia, tapi kamu adalah jendelaku”.
- “Orang tuamu pengrajin bantal ya? Soalnya aku kalau deket kamu selalu nyaman”.
- “Ngemil apa yang paling enak? Ngemilikin kamu selamanya”.
- “Cuka apa yang rasanya manis? Cuka sama kamu”.
- “Apa bedanya kamu sama modem? Kalau modem terkoneksi di dinternet sedangkan kamu terkoneksi di hati aku”.
- “Apa bedanya monas sama kamu? Kalau monas itu milik pemerintah, sedangkan kamu itu milik aku”.
Nah, itulah beberapa contoh tebak-tebakan yang bikin baper banyak orang. Gombalan satu ini dijamin tidak membuat suasana garing dan akan membuat kalian saling tertawa.