Sukses

Relationship

5 Cara Membuat Pria Lebih Perhatian dan Makin Menyukaimu

Fimela.com, Jakarta Kamu sedang menyukai seseorang dan ingin mendapatkan perhatiannya? Ingin agar dia juga menyukaimu seperti kamu menyukainya? Kalau kamu memilih untuk memperjuangkan cintamu, ada sejumlah upaya yang perlu diusahakan dan dioptimalkan lagi.

Berikut ini lima cara yang bisa dicoba untuk bisa mendapatkan perhatiannya. Harapannya dengan mendapatkan perhatiannya, dia bisa makin menyukaimu. Selengkapnya, langsung saja simak uraiannya di bawah ini.

 

 

1. Puji Dia di Depan Orang-Orang Terdekatnya

Cari waktu dan momen yang tepat untuk memujinya. Mungkin ketika sedang berkumpul bersama teman-temannya, kamu bisa memuji penampilannya yang tampak berbeda dari biasanya. Tak perlu berlebihan. Sebuah pujian kecil atau apresiasi sederhana bisa membuat perasaannya lebih hangat dan dia bisa makin memperhatikanmu.

 

 

2. Dukung Hal-Hal yang Ingin Dia Capai

Kamu bisa menjadi orang yang senantiasa mendukung hal-hal yang ingin dicapai. Menjadi penyemangatnya akan membuatmu bisa makin diperhatikan olehnya. Apalagi kalau dia merasa kamu bisa memberi pengaruh positif dalam hidupnya, dia bisa makin terpikat padamu.

 

 

3. Coba Sesuatu yang Baru Bersama

Ciptakan momen yang berkesan. Mencoba sesuatu yang baru atau berbeda untuk pertama kalinya bersamanya bisa menghadirkan momen tak terlupakan. Hal ini pun bisa membuatnya akan selalu mengingatmu. Sebab ada kenangan atau memori tak terlupakan yang dimiliki bersama.

 

 

4. Buatkan Sesuatu yang Spesial Khusus Untuknya

Untuk mendapatkan perhatiannya, maka kamu perlu memberinya perhatian. Caranya bisa dengan membuatkan sesuatu atau menghadirkan momen yang spesial khusus hanya untuknya. Buat dirinya spesial dengan caramu sendiri. Kalau dia merasa spesial di dekatmu, dia bisa memiliki perasaan yang lebih spesial juga padamu.

 

 

5. Lebih Sering Terlibat dengan Kegiatannya

Tingkatkan peluang untuk mendapatkan cintanya dengan lebih sering menampakkan kehadiran atau keterlibatanmu di kegiatan-kegiatan yang sering dilakukannya. Kadang cinta bisa muncul karena terbiasa bertemu dan intensitas berkegiatan bersama. Jadi, tak ada salahnya kalau mencoba untuk lebih sering melibatkan diri dalam kesehariannya untuk memperjuangkan cintanya.

Itu tadi lima cara yang bisa dicoba saat kamu ingin memperjuangkan cintamu. Semoga infonya bermanfaat.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading