Fimela.com, Jakarta Komunikasi adalah hal yang sangat penting dalam sebuah hubungan. Tidak adanya komunikasi akan membuat hubungan menjadi renggang dan tidak awet. Untuk itu, biasakan memberi kabar pada pacar dan jaga kualitas dalam hubungan.
Namun, ada kalanya pacar sedang sibuk dan tidak memberikan kabar padamu. Sehingga membuatmu menunggu sebuah ketidakpastian. Tak ada salahnya jika kamu ingin mengabarinya duluan.
Pacar yang tidak memberikan kabar lebih dari sehari, sebaiknya segera diskusikan dan cari tahu tentang apa yang terjadi. Kalau kamu dianggap prioritas, ia tidak akan menghilang tanpa kabar dalam waktu yang sangat lama. Berikut cara membiasakan diri tanpa kabar dari pacar:
Advertisement
BACA JUGA
Advertisement
Cara Membiasakan Diri Tanpa Kabar dari Pacar
1. Pergi Jalan-Jalan
Untuk mengisi waktu luang, sebaiknya pergilah untuk jalan-jalan menikmati suasana baru dan udara. Tak perlu pergi jauh-jauh, cukup berjalan di taman atau sekitar rumahmu saja, akan membuat pikiran lebih tenang. Ajaklah teman dekat atau keluarga untuk menemanimu jalan-jalan, agar kamu tidak terfokus menunggu chat dari pacar.
2. Melakukan Hobi
Mungkin pacar tidak menghubungimu karena sedang sibuk. Maka kamu harus disibukkan juga dengan hobi atau aktivitas yang disukai. Karena dengan adanya kesibukan ini, kamu akan melupakan kegalauan dan bisa membantuk menenangkan pikiran untuk sementara waktu.
3. Jangan Cek HP Terus
Usahakan untuk tidak cek HP terus menerus. Semakin sering membuka HP, maka akan membuatmu lelah menunggu kabar dari pacar. Ganti ringtone HP khusus untuk pacar, sehingga kamu akan tahu kalau ia memberikan kabar padamu.
Cara Membiasakan Diri Tanpa Kabar dari Pacar
4. Gabung Komunitas
Bergabunglah ke komunitas sosial yang positif untuk menambah relasi. Hal ini dilakukan agar kamu bertemu dengan teman baru dan menyibukkan diri. Bergabung dengan komunitas baru bukan dimaksudkan untuk mencari pacar baru, karena pacar yang sekarang tidak menghubungimu.
5. Menulis atau Menggambar
Menulis atau menggambar bisa dilakukan saat kamu merasa kesepian. Kamu dapat menulis tentang cerita di buku atau diary, maupun menggambarkan gambaran abstrak yang menggambarkan situasimu saat ini. Dengan menulis dan menggambar akan menyita waktumu, sehingga mulai terbiasa tanpa kabar dari pacar.