Fimela.com, Jakarta Disukai oleh seseorang memang merupakan salah satu perasaan yang membahagiakan. Apalagi kalau orang yang menyukai kita bisa menerima kekurangan kita, bisa diterima dengan utuh menghadirkan kenyamanan tersendiri. Saat ini, mungkin kamu juga sedang dekat dengan seseorang yang melalui sikap dan bahasa tubuhnya bisa diketahui bahwa dirinya punya perasaan tulus kepadamu.
Ada lima tanda umum yang tampak saat seorang pria menyukai perempuan yang ada di dekatnya. Walau pertanda ini tidak bisa menggeneralisasi semua hubungan, tapi setidaknya bisa memberi gambaran soal kemungkinan-kemungkinan baru dalam hubungan yang sedang kamu jalani. Siapa tahu dengan pria yang kini dekat denganmu, kamu bisa membangun hubungan yang langgeng dan harmonis.
Advertisement
Advertisement
1. Dia Meningkatkan Intensitas Komunikasi
Dia sudah tahu kekuranganmu. Bahkan kamu juga sudah jujur dengan hal-hal yang menjadi kelemahan dirimu. Dia pun tak masalah dengan itu. Malah intensitas komunikasi meningkat. Saat dia masih sering menghubungimu atau makin sering berinisiatif untuk membuka komunikasi lebih dulu denganmu, ada kemungkinan dia ingin menjadi orang istimewa dalam hidupmu.
2. Dia Mencari Kesempatan Menghabiskan Banyak Waktu Denganmu
Wajah dan ekspresinya tampak lebih berbinar-binar tiap kali bisa menghabiskan waktu berdua denganmu. Setiap ada kesempatan, dia ingin selalu berada di dekatmu dan menikmati kebersamaan yang ada. Dia pun selalu mencari cara untuk bisa menghabiskan waktu lebih banyak hanya denganmu. Keinginannya untuk lebih sering bersamamu juga menjadi pertanda dia ingin mengenalmu lebih dekat.
Advertisement
3. Dia Sering Senyum-Senyum Sendiri saat Bersamamu
Tiap kali kamu mencoba untuk menangkap basah tatapan matanya, dia seringkali menghindar dan tampak malu-malu. Kadang dia senyum-senyum sendiri saat berada di dekatmu. Kadang dia tampak malu tapi juga menampakkan ekspresi bahagia dan mencari perhatianmu. Sikap mencuri-curi perhatian menjadi tanda klasik dia tertarik padamu.
4. Dia Makin Memperhatikan Hal-Hal Sederhana Tentangmu
Saat perhatiannya meningkat, ada cinta yang makin kuat. Dia bisa menerima kekuranganmu sebab dirinya juga menyadari kalau dia juga memiliki kelemahan sendiri. Sehingga, dia berusaha untuk menemukan keseimbangan untuk kenyamanan masing-masing. Dia makin sering memperhatikan hal-hal kecil tentang dirimu karena dia ingin bisa menjadi bagian dari hidupmu.
Advertisement
5. Dia Sering Berusaha Berada di Posisi Terdekatmu
Mengutip laman Mind Body Green, pakar hubungan seks dan kencan, Myisha Battle, M.S. memaparkan bahwa seseorang cenderung mencondongkan tubuhnya kepada orang yang disukainya dalam percakapan. Jadi, coba perhatikan lagi apakah tiap kali berbicara atau mengobrol, dia suka memposisikan dirinya lebih dekat denganmu atau tidak. Atau ketika sedang bersama banyak orang, perhatikan di mana ia sering memilih tempat duduk atau memposisikan diri. Kalau dia cenderung memilih untuk berada di dekatmu, ada kemungkinan dia menyukaimu dengan hati tulus.
Semoga seseorang yang ada di dekatmu saat ini bisa menjadi pasangan yang tepat, ya.
#WomenforWomen