Fimela.com, Jakarta Kepribadian setiap orang pasti berbeda-beda, semirip apa pun orang satu dengan yang lainnya tapi pasti tidak ada yang benar-benar sama. Termasuk membedakan antara pria alpha, beta, omega, delta bahkan sigma. Jika kamu menjalin hubungan cinta dengan pria alpha, seperti ini sikap yang akan ditunjukkannya.
1. Suka memegang kendali
Ciri utama pria alfa adalah suka memegang kendali dan kuasa. Ia merasa dirinya sanggup memegang tanggung jawab besar dan selalu berperan aktif, giat dan rajin dalam menjalankan sesuatu. Pria alfa sangat kompetitif, jadi jangan heran jika ia melakukan banyak hal dan sangat sibuk agar tidak ada satu hal pun yang keluar kendali dan perhatiannya.
Advertisement
2. Tidak mudah terintimidasi
Tanda pria alfa lainnya adalah kepercayaan diri yang tinggi sehingga tidak mudah terintimidasi. Pria alfa tidak merasa dirinya memiliki kekurangan yang harus disesali dan disembunyikan. Ia tidak iri dengan milik orang lain, ia cenderung menghargai diri sendiri dan mensyukuri apa yang dimiliki.
3. Suka memotivasi orang lain
Pria alfa biasanya juga suka mendengarkan kata-kata motivasi, tindakan yang membuatnya bersemangat untuk melanjutkan upaya dan usaha untuk sukses serta suka memotivasi orang lain. Keberhasilan, pengalaman, dan kata-kata bijaknya selalu ingin ia bagi untuk orang lain agar mereka juga bisa sukses seperti dirinya.
4. Memastikan segala hal tertata di hidupnya
Ia tidak suka menghabiskan waktu untuk bermalas-malasan. Pria alfa cenderung menata hidupnya dengan baik, termasuk mengerjakan apa yang penting saja dan tidak melakukan hal-hal yang kurang bermanfaat. Ia harus fokus dengan hal-hal yang bisa memberikan kegunaan atau keberuntungan ke dalam hidupnya saja.
5. Fokus dengan tujuan dan impiannya
Salah satu tanda pasti yang dimiliki pria alfa adalah memiliki tujuan yang jelas, tahu apa yang harus ia lakukan dan fokus dengan apa yang sudah ia targetkan atau tetapkan. Semua upaya ia kerahkan demi bisa lebih dekat dengan tujuan atau mimpinya tersebut. Bukan berarti ia tidak bersenang-senang, hanya saja ia lebih selektif dengan kegiatan yang ia lakukan.
Advertisement
6. Sering menjadi pemimpin
Para pria alfa cenderung jadi pemimpin, baik dalam lingkaran pertemanan yang ia miliki, komunitas maupun kelompok perkumpulan yang lebih besar. Pria alfa merasa senang menjadi pemimpin dan memiliki kemampuan yang mumpuni. Ia bisa dipercaya dan diandalkan. Ia bahkan suka sekali jika dijadikan sandaran bayak orang.
7. Dia mengendalikan emosinya
Sangat jarang seorang pria alfa panik saat menghadapi masalah. Ia ahli mengelola emosinya dan tidak menunjukkan kelemahan. Bahkan ketika orang lain resah di situasi yang buruk, ia akan tetap tenang. Bukan berarti dia tidak khawatir, dia hanya tidak ingin kepanikan menghancurkan pikiran jernihnya. Karena ia tahu, dengan kepala dingin dan pikiran jernih dirinya bisa membuat keputusan objektif.
Itu dia sekian tanda dia adalah pria alfa. Jika kamu menjalin hubungan cinta dengannya, pastikan kenali dengan baik kepribadiannya. Â
#Women for Women