Sukses

Relationship

5 Alasan Kenapa Kita Perlu untuk Jatuh Cinta

Fimela.com, Jakarta Kita tak pernah tahu akan jatuh cinta pada siapa. Karena pada dasarnya, cinta bisa datang secara tiba-tiba dan tanpa kita duga-duga sebelumnya. Mengenai cinta, ada banyak cinta di dunia ini. Cinta dari pasangan, cinta dari orangtua, dari saudara, dari sahabat dan teman atau cinta dari sesama. Dari sekian banyak cinta, salah satu cinta yang penting kita punya atau setidaknya pernah kita rasakan adalah cinta dari pasangan.

Cinta dari pasangan disebut juga cinta romantis. Berbeda dengan cinta-cinta lainnya, cinta dari pasangan akan membuat kita merasakan kebahagiaan yang tak bisa digambarkan hanya dengan kata-kata. Ini juga bisa mendatangkan kekecewaan yang dianggap lebih sakit dari apapun itu di dunia. Mengutip dari laman healthcare.utah.edu, ada beberapa alasan kenapa kita perlu jatuh cinta dan dicintai.

Cinta Sumber Inspirasi

Disadari atau tidak, cinta adalah sumber inspirasi. Ada banyak karya seni yang tercipta terinspirasi oleh cinta. Tanpa disadari, cinta menjadi sumber inspirasi terbaik bagi orang-orang untuk menjadi pribadi yang lebih kreatif, penuh semangat dan pantang menyerah. Karena cinta seseorang akan menjadi lebih kuat.

Membantu Jadi Pribadi yang Lebih Sabar

Cinta akan membantumu menjadi pribadi yang lebih sabar. Cinta akan membuatmu menjadi pribadi yang lebih ramah dan bahagia. Ini karena cinta yang indah akan membuat suasana hatimu jadi lebih bahagia dan bisa menahan emosi dengan baik. Cinta juga termasuk suatu cara agar agar seseorang tak lagi mementingkan dirinya sendiri. Karena cinta, seseorang akan merasa lebih ikhlas dan bahagia untuk saling berbagi.

Cinta Mendatangkan Rasa Aman dan Nyaman

Cinta akan membuat seseorang merasa lebih aman dan nyaman. Rasa bahagia karena cinta akan membuat seseorang lebih percaya diri. Bersama orang yang dicintai, seseorang akan merasa lebih aman, nyaman dan tenteram.

Cinta Meningkatkan Keberanian

Disadari atau tidak, cinta juga bisa meningkatkan keberanian dalam diri. Cinta akan memberi kita kekuatan untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan mengesankan. Cinta juga akan membantu kita mampu melewati segala masalah dengan tetap tenang dan berpikir secara logis.

Menatap Masa Depan dengan Lebih Optimis

Karena cinta memberi kekuatan dan keberanian, kita pun akan lebih semangat dalam menatap masa depan dengan lebih optimis. Kita akan semakin yakin bahwa bersama orang yang kita cintai dan mencintai kita, masa depan bisa lebih baik dari sekarang. Perasaan saling cinta dan penerimaan akan memberikan kekuatan tak terduga demi mencapai tujuan terbaik bersama. 

Itulah beberapa alasan kenapa kita perlu jatuh cinta. Meski cinta memberi banyak manfaat dan kebaikan, di suatu waktu cinta juga bisa menjadi luka dan derita yang tak berkesudahan. Ketika kamu berani untuk jatuh cinta, kamu juga harus berani menanggung risiko untuk sakit nantinya. Semoga informasi ini bermanfaat.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading