Sukses

Relationship

Alasan Menjadi Single Tak Selalu Kesepian, Kenali Manfaatnya

Fimela.com, Jakarta Beberapa orang menganggap bahwa menjadi single atau jomblo adalah hal yang menyedihkan. Tidak sedikit orang bahkan menganggap bahwa menjadi single akan membuat seseorang merasa sangat kesepian. Tapi, apakah benar demikian? 

Melansir dari laman yourtango.com, beberapa orang justru menganggap bahwa status single akan membuatnya jauh lebih bahagia. Ketika statusnya single, seseorang bahkan bisa mencintai dirinya dengan lebih baik. Seseorang juga bisa menciptakan kebahagiaan yang berkesan dalam hidupnya dan merasa nyaman tanpa harus takut pada pasangan posesif.

Single Akan Lebih Bahagia Dibandingkan Menjalin Hubungan tapi Toxic

Penelitian menemukan jika seseorang dipastikan akan merasa lebih bahagia dan nyaman saat single dibandingkan dengan saat dirinya menjalin hubungan yang toxic. Status single akan memberikan banyak kesempatan pada seseorang untuk lebih bisa mencintai diri sendiri, lebih dekat dengan keluarga dan lebih menghargai apa yang dimiliki. 

Ia bahkan bisa lebih fokus pada cita-cita atau pun pekerjaannya. Walau belum memiliki pasangan, bukan berarti orang yang single tidak bahagia, tidak ceria dan kesepian. Sebaliknya, status single memberinya kesempatan untuk berteman dengan lebih banyak orang dan merasa lebih bahagia. Orang-orang yang single ternyata juga memiliki kesempatan lebih besar untuk menjadi pribadi yang lebih bermakna di lingkungan persahabatannya. 

“Banyak orang cenderung menganggap jomblo sebagai sendirian atau kekurangan koneksi. Padahal masa itu adalah jackpot untuk persahabatannya. Itu adalah masa dimana ia bisa bersahabat dan berteman dengan lebih banyak orang," ungkap pakar persahabatan sekaligus penulis buku Platonic, Dr Marisa G Franco seperti dikutip dari elitedaily.com. 

Bagaimana Agar Single Lebih Bahagia?

Ada banyak cara yang bisa dilakukan untuk menjadi pribadi bahagia saat single atau jomblo. Cara tersebut antara lain sebagai berikut: 

  1. Pergi bersama teman dan sahabat. Ini akan membuat hidupmua jauh lebih bermakna dan berwarna. 
  2. Menekuni hobi. Saat single, maksimalkan waktumu untuk menukuni hobi. Tanpa disadari, bisa saja hobi ini akan membawa hoki dan mempertemukanmu dengan seseorang yang sefrekuensi ke depannya. 
  3. Fokus pada kesehatan mentalmu. Lakukan berbagai aktivitas menyenangkan yang membuat perasaan lebih bahagia dan nyaman. Yakinlah bahwa status singlemu hanya sementara dan kamu menikmatinya. Saat kamu menikmati apapun statusmu, ini akan membuatmu merasa lebih bahagia. 
  4. Manfaatkan waktu luang untuk lebih dekat dengan keluarga.

Itulah beberapa tips yang bisa dilakukan agar menjadi single bahagia. Semoga informasi ini bermanfaat. Percayalah, tidak selamanya single membuatmu kesepian. Kenyatannya, tidak sedikit pasangan yang tetap merasa sepi dan tak bahagia dalam hubungan yang dijalaninya. 

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading