Fimela.com, Jakarta Momen hari Valentine memang sayang dilewatkan, terutama bagi pasangan yang lagi menjalin hubungan spesial. Di hari yang kerap dirayakan setiap 14 Februari tersebut, masing-masing pasangan ingin menciptakan momen berkesan. Selain mengajak dinner romantis, biasanya tak melewatkan untuk memberikan sebuah hadiah untuk pacar.
Kalau bisa memberikan kado yang dapat membuat sang kekasih makin sayang, dan kian memantapkan hatinya untuk berlanjut ke jenjang pernikahan. Biar makin disayang dan lekas lanjut ke pelaminan, berikut ide hadiah unik untuk pacar di hari Valentine.
Advertisement
Perhiasan Spesial yang Bisa Melambangkan Ketulusan Cintamu Kepadanya
Ide hadiah unik yang juga diberikan kepada sang kekasih saat Valentine adalah memberikan perhiasan berlian wanita. Bukan hanya indah desainnya, tetapi benar-benar perhiasan spesial yang bisa melambangkan ketulusan cintamu kepadanya, seperti kalung berlian. Kamu bisa memberikan liontin berlian model terbaru Love Lock Collection dari Frank & co. sebagai hadiah spesial buatnya.
#LoveLock dari #Franknco ini terinspirasi dari locket yang sangat populer di zaman Victoria. Locket tersebut menjadi sebuah lambang cinta, pengabdian sekaligus high fashion. Selain itu, orang-orang menggunakan perhiasan seperti gembok dan kunci sebagai lambang cinta mereka yang harus dijaga rapat-rapat.
Tak heran, jika hati, gembok dan kunci sebagai lambang, telah terbukti menjadi perhiasan wanita yang bertahan hingga sekarang. Adapun Love Lock Collection ini menghadirkan dua desain liontin berlian yang sangat indah dan pas dijadikan ide hadiah unik untuk pacar di hari Valentine. Bukan saja klasik dan fashionable, tetapi mampu menjadi perhiasan yang menyimpan makna sentimental kuat.
Dapatkan segera Love Lock Collection ini dengan mengunjungi rumah perhiasan Frank & co. yang tersebar di seluruh Indonesia. Untuk Informasi lebih lanjut kunjungi situs resmi Frank & co. Kamu juga bisa cek koleksi-koleksi perhiasan terbaru lainnya dengan follow akun Instagram @franknco_id. Yuk, #NyatakanDenganFranknco jika kamu sungguh-sungguh serius ingin meminangnya di hari kasih sayang.
Saldo Reksa Dana Biar Komitmen Menabung Bersama Buat DP Resepsi
Ketika sudah saling mengenal satu sama lain selama pacaran, biasanya pembicaraan akan pernikahan kian intens dilakukan. Oleh karena itu, tak ada salahnya untuk mulai memikirkan tentang biaya pernikahan yang tak murah. Sembari menyenangkan hatinya, kamu bisa memberinya kado Valentine seperti saldo reksa dana.
Berbeda dengan tabungan konvensional, reksa dana memiliki keuntungan lebih besar, tetapi lebih minim risiko dibandingkan saham. Setelah memberikan saldo reksa dana, kemudian ajak pasangan menabung bersama, sebagai bentuk komitmen mewujudkan pesta pernikahan yang diidamkan. Tentukan target finansial yang diinginkan, sehingga setelah terkumpul bisa dijadikan DP resepsi di hari H.
Advertisement
Perlengkapan Olahraga Agar Semangat Jalani Hidup Sehat Menuju Hari Bahagia
Apabila uang muka atau biaya resepsi sudah terpikirkan, maka kamu bisa memberikan hadiah lainnya kepada si dia saat Valentine, seperti perlengkapan olahraga. Dari sepasang sepatu buat running, pakaian olahraga buat yoga, atau mungkin alat treadmill. Apapun bentuknya, tujuan pemberian hadiah ini, agar satu sama lain semangat menjalani gaya hidup sehat.
Apalagi di tengah situasi yang tak menentu seperti sekarang ini. Kesehatan perlu dijaga dengan sebaik-baiknya, sehingga saat hari bahagia yang dinanti-nantikan akhirnya tiba, kalian berdua tak hanya sehat tetapi juga bisa menikmatinya dalam kondisi bugar. Lagi pula kalau tubuh kalian sangat fit dan ideal, bukankah akan lebih menawan saat mengenakan beragam gaun pernikahan?