Sukses

Relationship

8 Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami yang Bikin Panik Istri

Fimela.com, Jakarta Dalam membina sebuah hubungan rumah tangga, sudah sewajarnya jika ada beberapa konflik yang terjadi antara suami dan istri. Baik itu konflik yang kecil maupun besar, sehingga menimbulkan emosi satu sama lain.

Suami dan istri sama-sama meluapkan amarahnya pada konflik yang sedang dihadapi. Apalagi istri yang biasanya setiap hari dihadapkan dengan berbagai pekerjaan rumah tangga, belum lagi mengurus anak dan suami. Maka emosi dan kemudian bertengkar dengan suami pun menjadi hal yang tak bisa terhindarkan.

Tidak hanya terjadi di dunia nyata saja, bertengkar dengan suami bisa juga hadir di mimpi. Dan mungkin saja saat kamu bangun akan langsung berpikir sejenak dan mempertanyakan apakah ini tanda akan ada masalah di dalam rumah tangga?

Nah, mimpi bertengkar dengan suami ini ternyata memiliki makna yang beragam. Apakah kamu penasaran dengan makna mimpinya ? 

Berikut Fimela.com telah merangkum 8 arti mimpi bertengkar dengan suami yang bikin panik istri. Dilansir dari beragam sumber, simak ulasan selengkapnya di bawah ini. 

Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami

1. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Komunikasi yang Buruk

Sebagai pasangan suami-istri untuk menjaga keharmonisan hubungan tentunya haruslah menjalin komunikasi yang baik. Dengan begitu, segala unek-unek bisa saling dikeluarkan dan dibicarakan agar tidak menimbulkan konflik. Berbanding terbalik jika kamu jarang membangun komunikasi dengan suami, hal ini menandakan bahwa quality time kamu dengan suami masih kurang.

Nah, jika kamu mimpi bertengkar dengan suami, hal ini bisa menjadi tanda kalau komunnikasimu dengannya buruk. Inilah yang bisa menjadi pemicu hadirnya konflik. Oleh karena itu, luangkan waktumu dan suami di tengah kesibukan masing-masing untuk saling mengobrol.

2. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Marah yang Terpendam

Selama ini banyak yang terjadi, di mana orang yang sedang memikirkan sesuatu dengan sangat dalam atau merasa khawatir berlebihan, biasanya akan terbawa sampai ke mimpi. Begitu juga saat kamu marah, maka tak menutup kemungkinan untuk terbawa juga ke dalam mimpi.

Mimpi bertengkar dengan suami bisa menjadi tanda akan kondisimu saat ini yang sedang tidak baik. Kamu sedang menahan suatu hal yang belum bisa kamu lepaskan dan belum menemukan jalan keluarnya.

Oleh karena itu, jika kamu menghadapi suatu masalah sebaiknya tidak dipendam sendiri. Kamu bisa membicarakannya dengan suami, siapa tahu suami memiliki solusinya. Atau kamu memerlukan ruang tersendiri untuk berpikir sejenak dan merilekskan pikiran.

Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami

3. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Insecure

Tak hanya orang yang belum menikah saja, orang yang sudah menikah pun juga berkesempatan untuk merasa insecure. Bisa insecure tentang penampilannya yang berubah, tidak seperti saat belum menikah. Atau insecure tentang hal lainnya.

Perasaan insecure ini bisa hadir dari mimpi, dimana kamu khawatir jika hubunganmu dengan suami tidak akan harmonis lagi karena masalah rasa insecure-mu.

Akan lebih baik jika rasa insecure tersebut kamu bicarakan baik-baik dengan pasangan. Hal ini bisa mengurangi risiko terjadinya konflik di dalam rumah tangga yang mampu merusak hubungan.

4. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Ekspektasi Tinggi pada Suami

Jika suatu hari kamu mimpi bertengkar dengan suami, apalagi sampai mengeluarkan nada suara yang tinggi, hal ini menjadi pertanda kalau kamu berekspektasi tinggi pada suami.

Mungkin saja selama menjalin hubungan dengannya, kamu mengharapkan sang suami bisa melakukan ini dan itu. Tapi, ternyata sang suami tidak bisa memenuhi harapanmu tersebut. Ada rasa kekecewaan yang kemudian muncul di hatimu.

Nah, ekspektasi yang terlalu tinggi inilah bisa menjadi penyebab munculnya konflik di dalam rumah tangga. Perbedaan pandangan antara kamu dan suami memang harus bisa diterima satu sama lain.

5. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Ada Peristiwa Traumatis

Mimpi bertengkar dengan suami, selain menjadi mimpi buruk juga menjadi pertanda yang tidak baik di dunia nyata. Sebagaimana dilansir dari HelpGuide, mimpi ini menandakan kalau kamu sebelumnya pernah mengalami rasa trauma yang cukup serius.

Trauma itu bisa tentang perceraian orang tua, mendapat kekerasan, dan sebagainya. Nah, dari pengalaman yang serius itulah memberikan dampak pada dirimu di masa sekarang, terutama untuk kesehatan mental.

Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami

6. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Masalah Finansial

Jika kamu mimpi bertengkar dengan suami, terutama suami orang lain, maka ini jadi pertanda yang tidak baik. Kabarnya kamu akan mendapatkan sebuah masalah dan membuatmu cukup kesulitan menghadapinya. Masalah yang kamu hadapi bisa berupa keuangan sampai masalah pada rumah tanggamu.

7. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Ada Kejutan

Ternyata mimpi bertengkar dengan suami tak melulu jadi pertanda yang tidak baik untuk kehidupan nyatamu. Jika kamu mimpi bertengkar dengan suami sampai membuatmu menangis, ini tandanya kamu akan mendapat sebuah kejutan dari sang suami. Kira-kira kejutan apa ya yang akan kamu dapatkan? Mudah-mudahan dalam waktu dekat ini terwujud ya, Ladies.

8. Arti Mimpi Bertengkar dengan Suami Tanda Sayang

Satu lagi mimpi bertengkar dengan suami yang mendatangkan kabar gembira. Saat kamu mimpi bertengkar dengan suami karena selingkuh, ternyata artinya tak seburuk yang kamu bayangkan. Itu tandanya suamimu sangat mencintai dan menyayangi kamu, Ladies.

Jadi, jangan khawatir dengan mimpi ini ya. Jalin selalu hubungan yang baik dengan suami, sediakan quality time berdua, sehingga kamu dan suami bisa selalu hidup harmonis.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading