Sukses

Relationship

5 Tips Menjalin Hubungan yang Sehat dan Harmonis

Fimela.com, Jakarta Kita semua ingin memiliki hubungan yang sehat, tetapi beberapa mungkin sulit melakukannya. Dibutuhkan kerjasama untuk mewujudkan hubungan yang sehat dan harmonis. Komunikatif dan proaktif adalah menjadi kunci hubungan yang sehat. Selain itu ada beberapa aspek lain yang dapat membantumu menjaga hubungan tetap sehat. Penasaran? Yuk, simak selengkapnya di bawah ini.

1. Lakukan Hal-hal yang Kamu Lakukan pada Tahu Pertama Berkencan

Ketika bulan dan tahu berlalu, kita cenderung berubah dalam menjalani hubungan. Ketika kehilangan kesabaran, kelembutuan, pengertian dan upaya yang pernah dilakukan pasangan kita. Pikirkan kembali tahun pertama hubunganmu dan tuliskan semua hal yang pernah kamu lakukan untuk pasanganmu. Sekarang mulailah melakukannya lagi.

2. Mintalah Apa yang Kamu Inginkan

Seiring waktu, kita berasumsi bahwa pasangan kita mengenal kita dengan baik sehingga kita tidak perlu meminta apa yang kita inginkan. Harapan yang tidak terpenuhi itu dapat membuat kita mempertanyakan kelangsungan hubungan dan koneksi antara kamu dan pasangan. Ingatlah bahwa "meminta apa yang kamu inginkan" mencakup segala hal mulai dari keinginan emosional hingga seksual.

3. Bersenang-senang Bersama

Terakhir, jangan lupa bersenang-senang bersama pasangan. Dalam kehidupan yang serba sibuk, kita sering lupa untuk menghargai momen-momen kcil dalam hidup dan cenderung mengabaikannya. Jadi cobalah untuk bersenang-senang, banyak tertawa, dan mencoba hal-hal baru dengan pasanganmu untuk menjaga hubungan romantis tetap hidup.

4. Menyampaikan Apa yang Menjadi Masalah dalam Hubungan

Kunci untuk memiliki hubungan yang sehat adalah komunikasi yang baik. Dirimu dan pasangan harus mendiskusikan masalah atau rasa tidak aman yang kalian berdua hadapi dari waktu ke waktu dan mencoba menyelesaikannya sebelum menimbulkan masalah yang lebih besar.

5. Hargai Perbedaan Pendapat

Itu tidak akan selalu terjadi ketika dirimu dan pasangan setuju dalam segala hal. Perbedaan pendapat pasti terjadi. Jadi, alih-alih mengambilnya pada egomu dan mencoba meyakinkan dia untuk setuju denganmu, hormati ketidaksepakatan ini dan terimalah dengan tenang.

Memiliki hubungan yang sehat diperlukan upaya berdua. Pastinya kamu dan pasangan dapat sama-sama mengendalikan ego.

#ElevateWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading