1/6
Harashta Haifa Zahra adalah Puteri Indonesia 2024, yang menggantikan Farhana Nariswari. Keduanya sama-sama berasal dari Jawa Barat. Pesona perempuan yang akrab dipanggil Tata ini memang tak main-main, terutama ketika ia mengenakan wastra. Salah satunya ketika Tata mengenakan kebaya velvet merah ini. Kebayanya memiliki detail bordir jahitam emas yang menambah kesan mewah. [Foto: Instagram/harashtata]