Di foto kedua, Agnez Mo mengenakan gaun putih dengan atasan bustier dan belahan rok yang cukup tinggi. Aksen fringe berlayer di bagian rok beri kesan feminin yang elegan. [@agnezmo]
Sebelumnya Agnez Mo juga pernah bergaya dengan gaun pengantin untuk pemotretan bersama Bazaar Vietnam. Ia mengenakan ball gown dengan atasan semi transparan sequin yang menawan. Gaun ini dipadukan dengan cropped bomber jacket. [@agnezmo]
Momen lain memperlihatkan Agnez Mo yang menghadiri pernikahan sahabatnya mengenakan dress putih dengan detail drapery. Penampilannya makin elegan dengan fascinator yang dikenakan di kepalanya. [@agnezmo]
Hadiri acara kondangan lain, begini penampilan elegan Agnez Mo dibalut tube dress dengan detail kerah sweetheart neckline warna putih. Ia melengkapi penampilannya dengan choker dan heels warna senada. [@agnezmo]
Biasa Tampil Swag, 6 Deretan Gaya Elegan Agnez Mo Dibalut Gaun Putih bak Pengantin
Dikenal menjadi salah satu selebriti yang dikenal memiliki gaya fashion yang swag, penampilan Agnez Mo dibalut gaun putih juga tak kalah memesona. Elegan banget!
Menyusul teman 97 linernya, kini giliran Cha Eun Woo tampil di kampanye koleksi Spring 2025 men’s dari brand Calvin Klein. Bagaimana tampilan di pemotretan yang disutradarai dan difoto oleh Dai Yamashiro ini? Yuk intip
Loewe memilih untuk tidak menggelar peragaan busana di Paris Fashion Week (PFW) tahun ini dan menggantinya dengan pameran imersif di Hôtel de Maisons.
Shireen Sungkar dikenal dengan gaya hijabnya yang syar’i dan elegan. Berikut enam inspirasi styling hijab ala Shireen Sungkar yang bisa menjadi referensi bagi kamu yang ingin tampil modis dan tetap syar’i.