Tak sekedar hanya mengagumi karyanya, namun juga pada cerita di balik kain tenun songket warna ungu muda atau lavender yang didesain khusus oleh Merdi Sihombing. [Foto: @venemapictures]
Desainer fashion yang aktif memberdayakan pengrajin tenun di pedesaan tersebut menyebut jika lavender merupakan warna favorit Jessica Mila. Idenya sendiri tercipta dari Hiou Tapak Catur, kain tenun khas Batak Simalungun. [Foto: @venemapictures]
Kain yang ditenun di pusat tenun pengrajin binaan Merdi Sihombing tersebut menggunakan benang sutera China yang sangat halus. Ditambah dengan benang metalik import terbaik. [Foto: @venemapictures]
“Terdapat bunga tabur motif melati yang melambangkan senantiasa memberi rasa harum bagi siapa saja yang memakainya,” jelas Merdi Sihombing. [Foto: @venemapictures]
Merdi juga mengatakan jika kain tenun songket Tapak Catur atau Satur ini menjadi saksi bahwa budaya tenun di tanah Batak tidak akan pernah mati. Dan tidak berhenti penciptaannya. [Foto: Instagram @merdisihombing]
“Siapa saja kami berbolehkan untuk membuat atau memproduksi kain tenun Songket Tapak Catur tanpa perlu ada izin dari saya sebagai penciptanya,” tutup Merdi. [Foto: @venemapictures]
Mengawali tahun 2026, Nikita Willy memilih untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan menjalankan umrah. Lalu bagaimana penampilannya saat umrah? Yuk intip
Pada tahun 2026, COCO CRUSH kembali dengan kampanye film baru, yang menghadirkan kembali nuansa pertemuan melalui permainan Hide and Seek yang penuh semangat.
Liburan akhir tahun 2025, beberapa publik figure memilih winter trip dengan bermain ski di negara pilihan. Tampilan mereka stunning dengan jaket super tebal, siapa saja mereka? Yuk intip
Louis Vuitton kembali menegaskan identitasnya sebagai rumah mode yang lekat dengan makna perjalanan lewat kampanye Menswear Spring–Summer 2026. Di bawah arahan Men’s Creative Director Pharrell Williams, kampanye ini menghadirkan dua House Ambassador dengan karakter kuat, Jeremy Allen White dan Pusha T.
Melody Laksani mengawali tahun 2026 dengan liburan di Semarang. Ia mengunjungi Telomoyo Mountain dan Tembalang. Melody juga tampil dengan gaya sporty, seperti apa?
Pada Minggu, 4 Januari, Kate Hudson, Sarah Snook, Danielle Brooks, Leighton Meester, dan Mckenna Grace menghadiri 31st Critics’ Choice Awards di Los Angeles dengan mengenakan perhiasan dari Chopard.