Marissa Nasution sedang menikmati liburan di Indonesia. Tidak sendiri, Marissa bersama suami dan dua anaknya. Perempuan berdarah Batak dan Jerman itu beserta keluarga mengunjungi Borobudur hingga main ke sawah. Berikut beberapa potret keseruan liburannya. [Instagram/marissaln]
Selama ini, Marisssa bersama suami, Benedikt Brueggemann menetap di Singapura. Momen bersama dua putrinya, Alaia Moana atau Allie dan Olivia Luna atau Ollie, yang menggemaskan di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah. [Instagram/marissaln]
Dalam keterangan foto yang disematkan, pemeran dalam film 99 Cahaya di Langit Eropa itu juga menceritakan sejarah Candi yang masuk sebagai situs warisan dunia UNESCO. [Instagram/marissaln]
Selain menyambangi Candi Borobudur, Marissa juga menyambangi tempat wisata menarik lainnya, yaitu Enam Langit. Tempat yang mewah dengan pemandangan indah menyaksikan matahari terbit. [Instagram/marissaln]
"Sunrise di Awan @enamlangit.borobudur. Kami bangun jam 5 pagi untuk menuju ke Enam Langit by Plataran untuk piknik matahari terbit di awan. Kami disambut oleh orang-orang baik yang menyiapkan piknik sarapan ajaib ini di langit Anak-anak tidak dapat mempercayai mata mereka!," tulisnya dalam bahasa Inggris. [Instagram/marissaln]
Marissa dan keluarga menginap di sebuah resort mewah yang kerap jadi jujugan para artis dan bersantai di sana. Ditempat menginap tersebut juga memiliki fasilitas lengkap. [Instagram/marissaln]
"Kami menghabiskan akhir pekan di Plataran Borobudur, Jawa Indonesia dan itu sangat menyenangkan!," tulis Marissa dalam bahasa Inggris. [Instagram/marissaln]
Dua anak Marissa, Allie dan Ollie tampak begitu senang bisa mendapatkan pengalaman baru.Mengikuti kegiatan di tempatnya menginap. [Instagram/marissaln]
Putra dari Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, resmi mempersunting kekasih hatinya, Patricia Schuldtz pada (11/1/25). Resepsi pun dihadiri beberapa artis Indonesia. Siapa saja mereka? Yuk intip
Momen Golden Globes tahun ini menjadi panggung penting bagi Dior, yang untuk pertama kalinya menampilkan gaun haute couture rancangan Jonathan Anderson. Debut ini langsung mencuri perhatian lewat siluet klasik nan modern, palet elegan, serta detail couture yang halus, dipakai deretan selebritas lintas generasi.
Mengawali tahun 2026, Nikita Willy memilih untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan menjalankan umrah. Lalu bagaimana penampilannya saat umrah? Yuk intip
Pada tahun 2026, COCO CRUSH kembali dengan kampanye film baru, yang menghadirkan kembali nuansa pertemuan melalui permainan Hide and Seek yang penuh semangat.
Liburan akhir tahun 2025, beberapa publik figure memilih winter trip dengan bermain ski di negara pilihan. Tampilan mereka stunning dengan jaket super tebal, siapa saja mereka? Yuk intip