Setahun lebih Aura Kasih menjadi single parent. Meski membesarkan seorang anak seorang diri, penyanyi dan pemeran itu tak menjadikan calon pendamping sebagai prioritas utamanya. Lantas apa yang jadi prioritasnya? (Instagram/aurakasih)
Sejak April 2021 silam, Aura Kasih resmi cerai dengan Eryc Amaral. Hingga kini, ia mengaku masih sendiri. Aura mengaku hanya bisa menjalani dan tetap berdoa agar mendapatkan pendamping yang baik. (Instagram/aurakasih)
"Simpel aku tuh. Ya sudah, doanya cuma semoga dapat calon suami yang diridai sama Tuhan. Udah itu aja," kata Aura Kasih di kawasan Jakarta Selatan, belum lama ini seperti dilansir dari Dream. (Instagram/aurakasih)
Finalis pemilihan Miss Indonesia tahun 2007 mengaku tak menutup diri setelah resmi bercerai. Tapi, mencari pendamping bukan menjadi prioritas utamanya. Baginya, prioritasnya adalah membesarkan anaknya dengan baik. (Instagram/aurakasih)
"Sekarang prioritas aku itu anak, terus ya bagaimana kita melalui hari-hari dengan bahagia. Ya yang penting kan sehat. Jadi prioritasnya belum ke percintaan dulu," ujar pemeran Bu Klara dalam film The Sacred Riana 2: Bloody Mary ini. (Instagram/aurakasih)
Perempuan asal Bandung ini berharap, setelah ketemu pria yang pas, langsung menikah tanpa berlama-lama pacaran. Karena menikah, juga menjadi bagian dari ibadah. (Instagram/aurakasih)
Perempuan berusia 34 tahun itu tak memungkiri menjadi orang tua tunggal tidaklah mudah. Aura juga secara perlahan jujur memberi tahu kepada sang buah hati. Aura dan Eryc resmi cerai pada April 2021. Ia menikah pada tahun 2018 dan telah dikaruniai seorang putri cantik. (Instagram/aurakasih)
Menyusul teman 97 linernya, kini giliran Cha Eun Woo tampil di kampanye koleksi Spring 2025 men’s dari brand Calvin Klein. Bagaimana tampilan di pemotretan yang disutradarai dan difoto oleh Dai Yamashiro ini? Yuk intip
Loewe memilih untuk tidak menggelar peragaan busana di Paris Fashion Week (PFW) tahun ini dan menggantinya dengan pameran imersif di Hôtel de Maisons.
Shireen Sungkar dikenal dengan gaya hijabnya yang syar’i dan elegan. Berikut enam inspirasi styling hijab ala Shireen Sungkar yang bisa menjadi referensi bagi kamu yang ingin tampil modis dan tetap syar’i.