Untuk mendokumentasikan saat sedang berbadan dua, beberapa selebriti sering membuat konsep maternity shoot. Selain dalam ruangan, banyak yang melakukan pemotretan saat hamil di pinggir pantai. (Instagram)
Belum lama ini, Sheila Marcia membagikan potret maternity shoot di pinggir pantai di Bali. Dalam pemotretan tersebut, ia tampil natural tanpa riasan dan tidak menggunakan photografer. (Instagram/itssheilamj)
Meski demikian, ia mengaku puas dengan hasil jepretan sang suami yang mengabadikan kehamilannya. Tampak dalam foto tersebut perutnya sudah besar. Pasir dan laut dan langit biru menjadi latar belakangnya. (Instagram/itssheilamj)
Pemeran Acha Septriasa juga melakukan pemotretan saat hamil di pinggir pantai di Australia. Acha melakukan maternity shoot saat usia kandungan 39 minggu. (Instagram/achaportraits)
Selain berlatar belakang pasir dan luasnya laut, Acha juga berpose dengan latar belakang beberapa perahu. Ini potret kehamilan Acha saat hamil anak pertama tahun 2017 silam. (Instagram/achaportraits)
Marissa Nasution sedang mengenakan bikini berdiri di tepi pantai. Pemandangan laut dan karang yang indah menjadi latar belakangnya. Marissa melakukan pemotretan saat hamil di Bali tahun 2018 silam. (Instagram/marissaln)
Marissa terlihat tiduran di pantai dengan perut yang sudah besar. Sebelumnya, Marissa sempat hamil anak kembar. Namun sayan, salah satu janinnya meninggal. (Instagram/lamamatropicana)
Pasangan selebriti Ryan Delon dan Sherena juga mengabadikan kehamilan anak keduanya di pinggir pantai. Pasangan ini sengaja menunggu senja untuk pemotretan kehamilan saat usianya 22 minggu. (Instagram/tail_wagging)
Bulan Juni tahun ini, Rahma Azhari juga membagikan potret hamil besar di pinggir pantai bersama sang suami. Ini kehamilan pertama Rahma pernikahannya dengan aktor Amerika Serikat Paris Chong. (Instagram/raazharita)
Rahma membagikan potret perutnya yang besar di pinggir pantaii Los Angeles. Rahma mengenakan bikini, topi dan kaca mata hitam tersenyum menghadap kamera. Sang suami tercinta tampak mendampinginya. (Instagram/raazharita)
Pasangan selebriti Ringgo Agus Rahman dan Sabai Morshek tengah menanti kelahiran anak kedua. Pada bulan Juli 2020 lalu, pasangan selebriti ini menyempatkan baby moon di Pulau Macan. (Instagram/sabaidieter)
Model yang juga pemeran Dominque Diyose juga mengabadikan saat di pantai. Istri Ivan Handoyo itu terlihat memamerkan perutnya yang mulai besar saat liburan di pantai daerah Pecatu.(Instagram/dominiquediyose)
Perempuan yang menikah dengan Ivan pada Oktober 2016 itu terlihat membagikan beberapa foto di akun instagramnya saat sedang hamil anak pertamanya tahun 2018 silam. (Instagram/dominiquediyose)
Ingin mendapatkan suasana berbeda, beberapa artis ini melakukan pemotretan saat hamil di pinggir pantai. Diantaranya ada Sheila Marcia, Acha Septriasa, Marissa Nasution
Putra dari Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, resmi mempersunting kekasih hatinya, Patricia Schuldtz pada (11/1/25). Resepsi pun dihadiri beberapa artis Indonesia. Siapa saja mereka? Yuk intip
Momen Golden Globes tahun ini menjadi panggung penting bagi Dior, yang untuk pertama kalinya menampilkan gaun haute couture rancangan Jonathan Anderson. Debut ini langsung mencuri perhatian lewat siluet klasik nan modern, palet elegan, serta detail couture yang halus, dipakai deretan selebritas lintas generasi.
Mengawali tahun 2026, Nikita Willy memilih untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan menjalankan umrah. Lalu bagaimana penampilannya saat umrah? Yuk intip
Pada tahun 2026, COCO CRUSH kembali dengan kampanye film baru, yang menghadirkan kembali nuansa pertemuan melalui permainan Hide and Seek yang penuh semangat.
Liburan akhir tahun 2025, beberapa publik figure memilih winter trip dengan bermain ski di negara pilihan. Tampilan mereka stunning dengan jaket super tebal, siapa saja mereka? Yuk intip