Selalu menyenangkan setiap kali kita melihat potret kedekatan ibu dan anak. Apalagi saat mereka melakukan kegiatan bersama atau kompak melakukan sesuatu, rasanya ingatan kita akan kembali ke masa di mana kita masih sangat kecil dan kemana-mana selalu bersama ibu. Momen kebersamaan dengan ibu memang tak akan pernah bisa dilupakan. Di galeri ini, Anda bisa melihat kumpulan potret ibu dan anak yang sedang melakukan olahraga yoga. Dalam akun instagram @yoga.moms terdapat foto para ibu dengan buah hati melakukan berbagai gerakan yoga. Sejumlah anak ada yang sudah terlihat memiliki kemampuan berolahraga yoga, terbukti dengan tubuh mereka yang terlihat sudah luwes dan bisa mengikuti pose yoga yang dilakukan sang ibu. Dan, potret mereka membuat kita tersenyum.
Lisa jadi salah satu member blackpink yang kerap mencuri perhatian lewat busana yang dikenakan.
Terbaru, pada tanggal 11 Januari 2025, Lisa mengunggah foto-foto liburannya di Instagram mengenakan bikini. Bagaimana tampilannya? Yuk intip