Kisah Gadis Ubi yang Berjuang untuk Kakak Tercinta
Wang Yanhong (22 tahun) dulunya bekerja sebagai perawat. Tapi ia rela berhenti jadi perawat demi menjual ubi di pinggir jalan untuk kesembuhan kakaknya yang menderita leukimia. Setiap hari sejak pukul 5 pagi hingga 7 malam, ia akan berdagang ubi manis tanpa lelah. Sebelumnya sang ayah lah yang berdagang ubi. Namun kini Wang harus berbagi tugas dengan ayahnya. Wang yang akan berjualan ubi, sementara ayahnya merawat kakak Wang di rumah sakit. Seperti apa sosok si Gadis Ubi ini?