Ayah Jelaskan Profesinya kepada Putranya dengan Cara Kreatif
Christ Thornton memiliki cara unik untuk menjelaskan profesinya sebagai fotografer pernikahan kepada sang putra Cole. Pria yang tinggal di Leeds ini sengaja membuat karya fotografi di mana Mr dan Mrs Potato menikah. "Acara pernikahan" itu pun dihadiri oleh para pemeran Toy Story yang lain. Dengan menunjukkan proses pengambilan foto pernikahan ini, Christ menjelaskan profesinya kepada sang putra. Dan hal tersebut malah menginspirasi Cole sendiri untuk belajar fotografi. Kini Cole bahkan sudah memiliki kamera sendiri dan memotret acara pernikahan yang asli.
Jessica Jane, seorang konten kreator dan selebriti yang dikenal dengan pesonanya, baru-baru ini menghebohkan penggemarnya dengan kabar bahagia. Ia resmi dilamar oleh sang kekasih di tepi danau yang indah dalam suasana romantis. Intip potret penampilannya yang anggun berikut ini!