Bicara soal penampilan, Olla Ramlan memang juaranya. Pantas saja kalau dirinya mendapat sebutan sebagai Hot Mom. Seperti padu padan jeans atau denim yang dikenakannya sehingga membuatnya makin terlihat kece badai. (Instagram/ollaramlanaufar)
Pesona ibu dua anak ini sangat terpancar. Ia memakai celana jeans dan memadukannya dengan atasan berwarna putih. Penampilannya begitu simple namun tetap terlihat elegan karena pantofel cokelat yang dipakainya. (Instagram/ollaramlanaufar)
Penampilan Olla yang satu ini juga begitu memikat dengan celana jeans dan kaus abu-abunya. Coba lihat gaya sporty hot mom yang satu ini, kece badai banget kan? Pakai sneakers putih, sun glasses nya pun tak ketinggalan. (Instagram/ollaramlanaufar)
Menggendong gadis mungilnya, gaya Olla juga tetap seksi dan memikat. Kali ini ia memakai short pants denimnya yang dipadukan dengan kaus putih. Rambut panjangnya dikuncir tanpa sisa dan tak ketinggalan kacamatanya yang hits. (Instagram/ollaramlanaufar)
Nah, kalau yang satu ini Olla begitu kece dengan paduan ripped jeans dan oversized shirt abu-abunya. Gaya kasualnya menjadi elegan karena Olla memakai stiletto berwarna pink yang juga senada dengan tas yang dijinjingnya. (Instagram/ollaramlanaufar)
Mengurus dan menjaga buah hati bukan alasan bagi Olla untuk tak memerhatikan yang namanya penampilan. Seperti yang satu ini, ripped jeans berwarna putih dipadukannya dengan kaus yang berwarna senada. Sneaker hitam membuat gayanya terlihat lebih sporty. (Instagram/ollaramlanaufar)
Selajutnya, Olla memakai celana jeans bergaya cutbray. Ia juga memadukannya dengan kaus putih. Gayanya terlihat cukup santai, rambut panjangnya pun dibiarkan terurai begitu saja. (Instagram/ollaramlanaufar)
Soal penampilan, Olla Ramlan memang lah jagonya dengan gaya busana apapun. Meski sudah memiliki anak, gayanya yang memesona tetap bisa ditiru anak muda kekinian. Gimana, pantas kan disebut hot mom? (Instagram/ollaramlanaufar)
Putra dari Tommy Soeharto, Darma Mangkuluhur, resmi mempersunting kekasih hatinya, Patricia Schuldtz pada (11/1/25). Resepsi pun dihadiri beberapa artis Indonesia. Siapa saja mereka? Yuk intip
Momen Golden Globes tahun ini menjadi panggung penting bagi Dior, yang untuk pertama kalinya menampilkan gaun haute couture rancangan Jonathan Anderson. Debut ini langsung mencuri perhatian lewat siluet klasik nan modern, palet elegan, serta detail couture yang halus, dipakai deretan selebritas lintas generasi.
Mengawali tahun 2026, Nikita Willy memilih untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dengan menjalankan umrah. Lalu bagaimana penampilannya saat umrah? Yuk intip
Pada tahun 2026, COCO CRUSH kembali dengan kampanye film baru, yang menghadirkan kembali nuansa pertemuan melalui permainan Hide and Seek yang penuh semangat.
Liburan akhir tahun 2025, beberapa publik figure memilih winter trip dengan bermain ski di negara pilihan. Tampilan mereka stunning dengan jaket super tebal, siapa saja mereka? Yuk intip