Makin banyak mantan pasangan selebriti yang masih menjalin hubungan baik dengan mantannya. Begitu juga mantan pasangan Nafa Urbach dan Zack Lee. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Mantan pasangan yang membina rumah tangga selama 10 tahun itu harus berakhir di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 23 Oktober 2017 silam. Meski telah bercerai, pasangan ini masih tetap kompak. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Penyanyi dan pemeran itu sengaja hadir untuk menyaksikan film terbaru mantan suaminya yang telah memberikan seorang anak tersebut. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Terlihat beberapa kali pasangan ini juga tidak canggung. Bahkan, Nafa beberapa kali dirangkul oleh mantan suaminya. Keduanya juga sering kali saling tatap muka. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Potret kemesraan mantan pasangan itu membuat awak media penasaran terkait hubungan keduanya. Bahkan, perempuan yang mulai gabung ke partai politik itu mengaku belum bisa move on dari mantan suaminya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Begitu awak media menanyakan apakah pasangan ini berniat rujuk. Pria yang juga bermain dalam film Buffalo Boys itu menyerahkan pada Tuhan. Saat ini, ia menganggap mantan istrinya itu adalah teman baiknya. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Bukan kali ini saja mantan pasangan ini dekat. Zack mengakui kedekatannya dengan mantan lantaran untuk membesarkan anak dari pernikahannya secara bersama-sama. (Deki Prayoga/Bintang.com)
Nafa Urbach dan Zak Lee saat hadir dalam gala premiere film Buffalo Boys di CGV Grand Indonesia kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Rabu (18/7/2018). (Deki Prayoga/Bintang.com)
Menyusul teman 97 linernya, kini giliran Cha Eun Woo tampil di kampanye koleksi Spring 2025 men’s dari brand Calvin Klein. Bagaimana tampilan di pemotretan yang disutradarai dan difoto oleh Dai Yamashiro ini? Yuk intip
Loewe memilih untuk tidak menggelar peragaan busana di Paris Fashion Week (PFW) tahun ini dan menggantinya dengan pameran imersif di Hôtel de Maisons.
Shireen Sungkar dikenal dengan gaya hijabnya yang syar’i dan elegan. Berikut enam inspirasi styling hijab ala Shireen Sungkar yang bisa menjadi referensi bagi kamu yang ingin tampil modis dan tetap syar’i.