1/4
Pembobolan Rumah dengan Merusak Kunci Masuknya perampok ke dalam rumah yang ditinggalkan kosong bisa dengan berbagai cara, dari mulai memecahkan kaca, memanjat pagar atau tembok, tapi yang paling sering adalah dengan merusak kunci. Ada beberapa tindakan preventif yang bisa dilakukan sebelum meninggalkan rumah dalam keadaan kosong, seperti memasang alarm yang tetap dapat aktif tanpa listrik, atau mengatur sistem lampu otomatis yang dapat menyala dan mati sesuai dengan waktu yang kita atur. Hubungan yang baik dengan tetangga bisa menjadi salah satu hal yang melegakan. Sebelum pergi, pamit dan titipkan rumahmu pada tetangga, Kepala RT/RW, dan juga satpam setempat. Jika perlu berikan nomor teleponmu kepada mereka agar dapat selalu berkomunikasi ketika terjadi apa-apa.