1/6
Kemarin mengolok, kini Madonna akui suka Lady Gaga! Ehm, ternyata pengakuan itu masih dalam rangka mengejek Gaga. Saat menggelar konser di Atlantic City, New Jersey, Sabtu (15/09) lalu Madonna sengaja mempersembahkan single “Masterpiece” untuk Gaga yang ia sebut sebagai imitasi. “You wanna know something? I love her. I love her. I do love her. Imitation is the highest form of flattery. But one day, very soon, we're going to be on stage together. Just you wait. You think I'm kidding? I love Lady Gaga,” ungkapnya. Sulit rasanya bagi Madonna untuk menghapus sakit hatinya atas tindakan Gaga yang dianggap menyalin single “Express Yourself”-nya yang populer tahun 80’-an untuk single “Born This Way”.