Sukses

Parenting

Sulit Bangunkan Anak pada Pagi Hari? Berikut 5 Tips Ampuh Biasakan Anak Bangun Pagi

Fimela.com, Jakarta Membangunkan anak di pagi hari merupakan tugas yang cukup sulit karena kerap kali sang anak sulit untuk dibangunkan. Anak-anak merajuk dan enggan untuk melakukan rutinitas pagi harinya. Terlebih saat bulan Ramadan di mana anak-anak sudah banyak yang dilatih untuk menjalankan sahur, cukup sulit untuk membangun sebuah kebiasaan.

Tentu ada anak yang mudah untuk bangun pagi, tetapi terdapat pula anak yang sulit untuk bangun di pagi hari. Penyebab dari sulitnya bangun di pagi hari ini bisa datang dari berbagai faktor, salah satunya jam tidur yang tidak konsisten. Dilansir dari The Pragmatic Parent, berikut adalah tips melatih anak bangun pagi dan menghindari drama di pagi hari!

Atur jam tidur anak

Pastikan buah hati Sahabat Fimela mendapatkan porsi tidur yang cukup. Dampak dari kurangnya jam tidur adalah sulitnya anak-anak untuk bangun di pagi hari. 

Berikut adalah waktu tidur yang ideal bagi anak-anak berdasarkan rentang usia:

  • 1—2 tahun: 11—14 jam di malam hari
  • 2—3 tahun: 11—13 jam di malam hari
  • 3—5 tahun: 10—13 jam
  • 6—13 tahun: 9—11 jam
  • 14—17 tahun: 8—10 jam
  • 18—25 tahun: 7—9 jam

Dengan mengetahui porsi jam tidur yang dibutuhkan anak-anak, maka anak-anak akan terhindarkan dari risiko penyakit fisik dan mental. Selain itu, jam tidur yang stabil juga dapat diperoleh dengan tidak memberikan paparan gawai pada anak menjelang tidur. Studi menunjukkan bahwa blue light dari gawai dapat memengaruhi jadwal tidut seseorang.

Bangunkan anak menggunakan cahaya alami

Tubuh manusia memiliki sistemnya sendiri. Sistem inilah yang menyebabkan manusia untuk tidur saat gelap dan bangun saat terang. Sebelum Sahabat Fimela tidur, singkap sedikit tirai di kamar tidur agar saat pagi hari datang, cahaya matahari pagi akan masuk ke dalam ruangan. Anak-anak akan mengetahui bahwa itu adalah saatnya bangun karena sudah ada cahaya matahari yang terdeteksi  oleh tubuhnya. Dengan menggunakan metode ini, anak-anak tidak akan kaget saat harus bangun di pagi hari.

Gunakan upbeat music untuk menciptakan atmosfer menyenangkan di pagi hari

Jadikan pagi hari Sahabat Fimela menjadi pagi yang cerah dan menyenangkan. Hindari mood-mood yang negatif di pagi hari. Sahabat Fimela dapat memasang lagu-lagu atau instrumen yang dapat meningkatkan mood anak-anak di pagi hari. Saat masih terlalu dini, Sahabat Fimela dapat memutar musik dengan volume rendah, tetapi saat sudah menjelang waktu untuk melakukan rutinitas pagi, Sahabat Fimela dapat menaikkan volumenya agar semangat anak-anak juga meningkat.

Beri waktu pada anak untuk betul-betul bangun

Saat membangunkan anak dari tidurnya yang pulas, berilah ia ruang untuk mengumpulkan nyawanya sesaat. Berilah 10—15 menit khusus untuk anak sadar sepenuhnya dan baru menjalani agendanya di pagi hari. Sahabat Fimela dapat keluar dari kamarnya dan membiarkannya sendiri selama waktu tersebut agar mereka betul-betul bangun dari tidurnya. Dengan demikian, anak-anak akan lebih mudah untuk melakukan rutinitas pagi harinya karena sudah sepenuhnya bangun dari tidur lelapnya.

Gunakan routine cards

Routine cards adalah sebuah permainan interaktif yang menggunakan kartu untuk menunjukkan kegiatan-kegiatan yang harus mereka lakukan. Kartu-kartu yang ada diberikan gambar atau tulisan dari tugas yang harus mereka lakukan, seperti membersihkan kasur atau memeriksa kembali isi tas sekolah. Hal-hal seperti ini akan mempermudah anak-anak untuk melakukan apa yang harus mereka lakukan tanpa harus merajuk terlebih dahulu.

 

Penulis: FIMELA Karina Alya

#Unlocking The Limitless

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading