Sukses

Parenting

Cara Menggendong Bayi dengan Benar dan Aman

Salah satu momen penting yang perlu diperhatikan oleh seorang ibu yang baru melahirkan ialah mengetahui cara yang tepat untuk menggendong bayi. Saat bayi baru lahir, perasaan takut salah posisi dalam menggendong bayi kerap dirasakan oleh para ibu, terutama yang baru pertama kali punya anak.

Ya, menggendong bayi memang tidak bisa dilakukan sembarangan. Setiap ibu harus tahu cara menggendong bayi yang benar agar bayi tetap merasa nyaman dan aman saat digendong.

Lalu, seperti apa cara menggendong bayi yang benar? Berikut Fimela.com telah merangkum dariĀ  cara menggendong bayi yang benar dan aman.

Menggendong di bahu

Posisi ini adalah salah satu yang paling natural untuk bayi baru. Angkat bayi setinggi bahu, lalu letakkan kepalanya di bahu kita sehingga dia bisa melihat ke belakang.

Sangga kepala dan lehernya dengan satu tangan, dan tangan satunya memegang bagian bawah. Posisi ini memungkinkan bayi mendengar detak jantung kita.

Menggendong dalam posisi mengayun

Ini juga cara menggendong sederhana dan alami untuk membuai bayi agar tertidur. Dengan posisi bayi sejajar dengan dada, letakkan kepala bayi di siku kita dan pastikan kepala dan leher tertopang dengan benar.

Kita bisa sambil mengayunkan tangan dari leher ke bawah dan pinggul. Dekatkan bayi pada dada dan cara ini dapat membuatnya tertidur.

Menggendong telungkup dengan satu tangan

Baringkan bayi dengan perut menghadap ke bawah di salah satu lengan kita. Biarkan kakinya menggantung pada kedua sisi tangan kita.Ā 

Pastikan punggung bayi terletak sempurna di tangan kita. Posisi ini bisa membantu saat bayi bersendawa dengan mengusap lembut punggunya agar melepaskan gas.

Menggendong face-to-face

Sangga kepala dan leher bayi dengan satu tangan. Sementara tangan satunya memegang bagian pantatnya.Ā 

Sekarang gendong bayi tepat di bawah dada menghadap wajah kita. Nikmatilah posisi ini sambil berinteraksi dengan bayi kita, seperti membuatnya tersenyum dan bersenang-senang.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading