Fimela.com, Jakarta Liburan ke luar negeri memang menyenangkan. Selain merasakan berbagai musim yang tidak ada di Indonesia, mengunjungi negara lain membuat anak mengenal berbagai budaya. Anak akan bersemangat dan bahagia dengan kenangan baru yang diciptakan bersama keluarga.
Bila berencana liburan ke luar negeri bersama anak, bukan hanya pakaian hal lainnya pun perlu diperhatikan. Melansir dari Junior berikut tipsnya agar liburan tetap menyenangkan dan aman.
Advertisement
1. Siapkan Obat Darurat
Bukan hanya obat-obatan yang biasa dikonsumsi, obat lain yang bersifat darurat pun perlu dibawa. Pastikan obat penting selalu ada dalam tas mu, jangan hanya disimpan di koper atau ditinggal di penginapan saja. Untuk menjaga kesehatan anak selama liburan rutinlah mengonsumsi vitamin.
2. Bawa Mainan Kesukaan Anak
Dalam perjalanan atau sedang menikmati wisata, anak biasanya cepat merasa bosan. Untuk mengatasinya siapkan mainan kesukaan anak. Cara ini akan meningkatkan mood anak dan mencegah ia rewel seharian. Daripada memberi gadget, ajak anak untuk aktivitas fisik atau mainan yang melatih konsentrasi.
Advertisement
3. Selalu Sedia Camilan
Makanan di luar negeri belum tentu cocok untuk anak. Apalagi dengan kegiatan padat, anak akan mudah lapar dan butuh asupan lebih banyak. Untuk menghindari telat makan, siapkan camilan yang disukai anak. Camilan bisa disimpan di tas anak sehingga ia bisa mengonsumsinya kapan pun ia mau. Jangan lupa untuk rutin memberinya air putih agar tidak dehidrasi.
4. Pilih Pakaian yang Nyaman
Sebagai orang tua kadang kita menginginkan foto keluarga saat liburan. Banyak orang mementingkan pakaian untuk memotret kenangan. Meski menyenangkan, jangan lupakan kenyamanan anak. Berikan pakaian yang nyaman dan membuatnya mudah bergerak. Jangan lupa disesuaikan dengan musim. Bila berkunjung saat musim dingin maka siapkan pakaian dingin dan jaket tambahan.
Advertisement
5. Membawa Stroller Bila Diperlukan
Energi si kecil tentu berbeda dari orang dewasa. Mereka lebih cepat lelah dan berpotensi menyebabkan sakit. Saat perjalanan jauh maka siapkanlah stroller. Mungkin mom akan repot membawanya ke mana-mana, namun anak akan merasa nyaman. Cara ini juga membantunya tidak rewel akibat kelelahan sehingga liburan terasa lebih menyenangkan.
Liburan ke luar negeri bersama anak tentu butuh persiapan yang matang. Pastikan mom juga menjaga kesehatan.
Penulis: Mufiidaanaiilaa A.S