Sukses

Parenting

Kebiasaan Baik yang Diajarkan Ibu Membentuk Tingkah Laku Anak yang Sopan dan Santun

Fimela.com, Jakarta Ibu adalah guru pertama bagi anak-anaknya, termasuk mengajarkan kebiasaan baik pada si kecil. Menerapkan kebiasaan baik, tentunya tidak mudah, karena untuk melihat hasilnya, harus dilakukan secara konsisten dan berulang.

Namun, hasil yang didapat, tentu sepadan. Studi menunjukan bahwa pentingnya sosok orangtua, terutama ibu dalam mendidik anak sejak dini, bahkan ketika masih di dalam kandungan, dapat membentuk kecerdasan dan kepribadian si Kecil.

Sehubungan dengan itu, Cap Lang Kayu Putih mengapresiasi usaha setiap sosok Bunda dalam mengajarkan kebiasaan baik melalui kampanye terbarunya, #KebiasaanBaikSepanjangMasa. Kampanye ini merupakan gerakan untuk menunjukkan bahwa kebiasaan baik yang diajarkan para ibu akan selalu melekat pada anaknya hingga dewasa.

Dalam rangka memperingati Hari Ibu yang jatuh setiap 22 Desember, kampanye ini semakin lengkap dan menyentuh hati siapapun yang melihatnya dengan dirilisnya sebuah DVC (Digital Video Commercial). Iklan yang sederhana ini berpesan tentang kebiasaan baik yang diajarkan oleh orang tua dengan ikhlas, sangatlah membekas dan berkesan bagi anak-anaknya, sehingga tak akan terlupakan sampai kapan pun.

“Dalam rangka Hari Ibu ini, kami dari Cap Lang Kayu Putih ingin mengapresiasi para Bunda yang telah menjadi pilar dan penopang yang kokoh bagi setiap anggota keluarganya, yang telah mengajarkan berbagai kebiasaan baik, khususnya pada anak,” kata Yanti Oktavia, Senior Brand Manager, Cap Lang Kayu Putih Plus.

 

 

 

‘Terima Kasih Ibu atas Kebiasaan Baik, yang Baiknya Dibiasakan’

Iklan dari Cap Lang Kayu Putih dapat menjadi pengingat atau pertanda bahwa kebiasaan baik yang diajarkan oleh Bunda tidak akan pernah hilang. Bunda adalah orang pertama yang mengajarkan kebiasaan baik bagi anak-anaknya. Yuk, Bunda mulai mengajarkan kebiasaan baik untuk si Kecil sejak dini karena apa yang telah diajarkan akan selalu membekas sepanjang masa dan menjadi bekal untuk si Kecil kelak.

Yanti menambahkan, “Kebiasaan baik bukan hal yang mudah dilakukan, tapi butuh ketaatan dan konsistensi serta dukungan. Oleh karena itu, di Hari Ibu kali ini kami mengangkat tema ‘Terima Kasih Ibu atas Kebiasaan Baik, yang Baiknya Dibiasakan’, sebagai wujud kepedulian kami terhadap masa depan anak.”

Sama halnya seperti Cap Lang Kayu Putih yang sudah turun temurun menyebarkan kebiasaan baik dengan memberikan kehangatan dan perlindungan alami minyak kayu putih bagi keluarga Indonesia.

“Kita sadar bahwa mengajarkan dan membiasakan kebiasaan baik sejak dini pada anak adalah peran penting seorang bunda dan pastinya didukung oleh anggota keluarga lainnya. Kebiasaan baik akan membuat si Kecil tumbuh dengan tingkah laku yang sopan dan santun. Seperti halnya Cap Lang Kayu Putih, yang hangatnya melindungi dan telah dipercaya secara turun temurun dari generasi ke generasi,” tutup Yanti.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading