Sukses

Parenting

5 Penyakit yang Sering Menyerang Anak, Jangan Dianggap Remeh

Fimela.com, Jakarta Ketika mendapati buah hati sakit, tentu hal ini membuat setiap orangtua merasa cemas dan khawatir. Dibandingkan dengan orangtua atau orang dewasa, anak-anak memang sangat rentan terhadap berbagai masalah kesehatan. Melansir dari laman kidshealth.com, ada beberapa penyakit yang sangat sering menyerang anak-anak. 

Beberapa penyakit ini mungkin sering kita anggap sebagai penyakit ringan karena hampir semua anak pernah menderitanya. Namun meski begitu, jangan sampai menganggap remeh berbagai risiko penyakit ini. 

Ketika orangtua lalai dan tidak segera memberikan pertolongan atau pengobatan terbaik, penyakit yang semula ringan bisa menjadi penyakit berat yang mematikan. Berikut adalah beberapa penyakit yang sering menyerang anak-anak dan perlu diwaspadai oleh setiap orangtua.

Demam

Penyakit pertama yang sering menyerang anak adalah demam. Demam umumnya disebabkan oleh virus. Anak dikatakan mengalami demam jika suhu tubuhnya lebih dari 37,2 derajat celcius saat diukur lewat ketiak dan lebih dari 37,8 derajat celcius saat diukur lewat dubur. 

Saat anak demam, pastikan asupan cairan anak cukup, berikan obat penurunan demam atas rekomendasi dokter atau bidan, kenakan pakaian yang nyaman dan berikan nutrisi terbaik untuknya.

Diare

Penyakit yang sering menyerang selanjutnya adalah diare. Diare merupakan masalah kesehatan yang berhubungan dengan kesehatan pencernaan. Diare bisa disebabkan oleh virus, bakteri, infeksi usus atau alergi dan keracunan makanan. 

Saat anak diare, berikan oralit sebagai langkah pertama untuk mencegah dehidrasi dan risiko yang lebih buruk. Jika diare tak kunjung sembuh lebih dari dua hari, segera periksakan kondisi kesehatan anak ke dokter atau bidan ahlinya. 

Radang Tenggorokan

Ini juga menjadi penyakit yang sering menyerang anak-anak. Radang tenggorokan bisa disebabkan oleh konsumsi makanan atau minuman tertentu. Anak yang mengalami radang tenggorokan umumnya rewel, kesulitan menelan, tidak mau makan dan merasa sakit atau gatal di tenggorokannya. 

Saat anak mengalami hal ini, hindari memberikan makanan yang memperparah radang seperti gorengan, makanan pedas atau makanan berminyak. Minta anak untuk mengonsumsi air putih cukup setiap harinya dan pastikan jika anak memiliki waktu istirahat cukup. 

Cacar Air

Cacar air merupakan penyakit yang sering menyerang anak. Cacar air ditandai dengan bintik-bintik merah di kulit anak. Bintik-bintik ini kadang berisi air di dalamnya dan gatal. Jika anak mengalami cacar air, usahakan untuk segera memeriksakan kondisi anak ke dokter. Lakukan juga vaksin untuk mencegah cacar air. Karena cacar air bersifat menular, minta buah hati untuk tidak bermain dulu dengan anak-anak lainnya.

Cacingan

Ini juga merupakan penyakit yang sering menyerang anak. Cacingan akan membuat anak tampak kurus meski sudah banyak makan. Cacingan biasanya disebabkan oleh kebersihan yang kurang terjaga mengingat anak memang senang bermain di luar ruangan. Untuk mencegah cacingan, disarankan agar anak minum obat pencegah cacingan setiap enam bulan sekali. 

Itulah beberapa penyakit yang sering menyerang anak. Semoga informasi ini bermanfaat. Meski beberapa penyakit yang tersebut cukup ringan, jangan anggap remeh penyakit tersebut.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading