Sukses

Parenting

8 Game Edukatif yang Menyenangkan untuk Pertumbuhan Balita Usia 3 Tahun

Fimela.com, Jakarta Usia tiga tahun adalah usia krusial bagi anak untuk belajar dan berkembang. Mereka di umur yang sangat penasaran dengan apapun, penuh pertanyaan, dan senang menjelajahi lingkungan sekitar. Orangtua berperan penting dalam masa pertumbuhan ini untuk membantu anaknya melewati masa ini dengan baik. Salah satu caranya dengan mengajak anak bermain sambil belajar melalui game.

Bermain game merupakan salah satu alat bagi anak untuk belajar dengan cara menyenangkan. Apalagi bagi anak tiga tahun, bermain merupakan kegiatan vital mereka untuk mendukung perkembangan mereka. Bermain games dapat meningkatkan keterampilan kognitif, fisik, dan emosional anak.

Bermain dengan anak, orangtua tidak hanya bisa mengajarkan sesuatu pada anaknya lewat game tetapi sekaligus memiliki quality time menyenangkan dengan anak. Berikut beberapa game dengan unsur edukasi yang menyenangkan bagi si kecil 3 tahun.

Simon berkata

Games Simon merupakan game klasik yang mengedukasi anak untuk mengikuti instruksi. Game ini dapat dimainkan satu lawan satu ataupun sekelompok anak. Begini aturannya: ayah atau ibu menjadi Simon dan apa yang Simon katakan akan diikuti oleh anak. Contohnya: ketika Simon memberi instruksi, “Simon berkata...pegang kakimu!” maka anak harus mengikutinya.

Lakukan berbagai macam perintah yang lucu sehingga permainan terasa menyenangkan. Permainan ini sangat bagus dilakukan untuk mengajarkan balita nama-nama bagian tubuh mereka.

Satu untukku satu untukmu

Ini ada permainan yang bagus untuk mengajarkan anak tentang berbagi. Begini cara mainnya: letakan crayon atau benda apapun yang jumlahnya banyak, kemudian minta anak membagikan benda tersebut sambil mengatakan ‘satu untukku, satu untukkmu’.

Mencari dan menebak benda

Ajak si kecil untuk melalukan pencarian barang di sekitar rumah dengan menyebutkan ciri-cirinya. Seperti, “temukan aku, aku berbentuk bulat,” berikan petunjuk hingga anak menemukan benda yang dimaksud.

Bermain puzzle

Puzzle merupakan games yang sangat bagus untuk berbagai perkembangan anak. Mulai dari mencocokan pola, segi kognitif dengan memecahkan puzzel, serta keterampilan emosional melalui belajar bersabar menyusun puzzel. Selain itu membangun, teka-teki juga dapat meningkatkan memori anak, mengajarkan mengenai bentuk-bentuk, dan menyelesaikan tujuan sederhana.

Permainan lemparan

Permainan lain yang melatih keterampilan motorik anak adalah dengan bermain lemparan. Siapkan sebuah wadah kotak dan anak berdiri dari wadah tersebut dengan jarak tertentu. Lemparkan benda ke dalam wadah kotak. Ini merupakan permainan yang menyenangkan untuk dimainkan bersama.

Mencocokkan bentuk-bentuk

Mengenalkan anak pada berbagai bentuk sederhana bisa diajarkan melalui game ini. Orangtua dapat membantu anak-anak mereka dengan menunjukkan bentuk-bentuk di dunia di sekitar mereka. Sebuah mainan berbentuk persegi atau bola lingkaran. Kemudian, buatlah flash card menyerupai bentuk-bentuk tersebut. Buat dua lingkaran, kotak, hati, oval, dll. Campur kartu dan dorong anak-anak untuk mencocokkan bentuk yang benar.

Game bingo

Ingin mengajari beberapa angka dan huruf? Game ini bisa menjadi salah satu caranya. Buat kartu bingo yang mencerminkan huruf dan angka yang dipelajari anak-anak dan kemudian mainkan, tawarkan bantuan bila perlu. Pastikan untuk memberi hadiah kepada para pemenang.

Bermain dengan plastisin

Balita cenderung senang menyentuh banyak hal. Memberi anak plastisin menjadi pilihan mainan yang menyenangkan untuk anak dan mengembangkan kemampuan sensorik anak. Tidak hanya itu, kemampuan imajinasi anak juga dilatih dengan membentuk benda-benda dari plastisin.

Itulah game-games edukatif tapi tetap menyenangkan bagi balita kesayanganmu.

 

*Penulis: Tasya Fadila.

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading