Sukses

Parenting

Cara Memberikan Camilan Sehat untuk Anak Usia 1 Tahun

Fimela.com, Jakarta Usia balita adalah usia emas untuk pertumbuhan dan perkembangan anak. Di usia ini, penting bagi setiap orangtua untuk memberikan perawatan, pendidikan dan nutrisi terbaik untuk anak. Pada dasarnya, anak sudah mulai diperkenalkan dengan makanan sejak usianya 6 bulan. Dan seiring dengan bertambahnya usia, anak pun tak hanya diberi makanan berupa bubur tetapi juga makanan seperti halnya orang dewasa. 

Melansir dari laman parents.com, di usia 1 tahun anak seharusnya sudah bisa makan makanan dengan tekstur yang lebih kasar. Ia juga sebaiknya diperkenalkan dengan camilan sehat untuk membantu nutrisi yang masuk ke tubuhnya semakin maksimal. 

Lantas, bagaimana aturan memberikan camilan yang sehat ke anak usia 1 tahun? Simak yang berikut ini Sahabat Fimela.

Berikan Contoh

Ketika ingin memberikan camilan sehat ke anak usia 1 tahun, berikan contoh ya Mom. Camilan sehat yang bisa diberikan ke anak antara lain adalah sayur, buah, susu, keju, yogurt, labu, ubi, ikan atau pun tahu. Jika Mom ingin anak makan makanan tersebut, beri contoh bahwa Mom juga menyukai dan makan makanan tersebut. 

Hindari melarang anak makan makanan lain selain yang Mom sediakan padahal Mom memakannya. Melarang anak makan makanan lain hanya akan berdampak negatif pada dirinya. Ia bisa membenci makanan yang Mom sediakan untuknya dan mencari cara agar boleh makan makanan lain di luar rumah saat dewasa kelak.

Berikan dalam Porsi Kecil dan Perhatikan Waktu Memberikan Camilan

Berikan camilan ke anak dalam porsi kecil. Perhatikan juga waktu memberikan camilan ke anak. Sebaiknya camilan diberikan di sela-sela waktu sarapan dan makan siang atau di sela-sela makan siang dan makan malam. 

Hindari memberikan camilan di waktu yang sangat dekat dengan waktu makan utama apalagi di waktu makan. Usahakan juga untuk memberikan camilan dalam porsi kecil demi menghindari anak kenyang sebelum makan.

Cari Tahu Reaksi Alergi pada Anak

Saat memberikan camilan ke anak, cari tahu reaksi alergi yang dialami anak. Segera hentikan memberikan camilan atau makanan apapun itu yang bisa membuat anak alergi. Untuk memberikan makanan baru pada anak, penelitian menemukan jika setidaknya orangtua perlu melakukan percobaan sebanyak 6 - 15 kali hingga anak terbiasa dan suka dengan makanan baru tersebut. 

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memberikan camilan ke anak usia 1 tahun. Agar anak semakin lahap makannya, pastikan untuk membuat suasana makan yang menyenangkan bagi anak. Suasana makan yang menyenangkan anak membuat anak lebih antusias untuk makan. Semoga informasi ini bermanfaat.

#WomenForWomen

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading