Sukses

Parenting

5 Games yang Bisa Buat Anak Makin Cerdas dan Mengasah Kreativitas Otaknya

Fimela.com, Jakarta Selain asupan makanan sehat bagi anak, ada beragam cara yang dapat dilakukan oleh para orangtua agar anak tumbuh cerdas. Salah satu cara yang cukup menyenangkan bagi anak yakni bermain games atau permainan. Hal ini disebabkan games memiliki peran yang bisa membantu meningkatkan IQ dan kecerdasan anak.

Tak perlu selalu serius dalam membantu proses tumbuh kembangnya, permainan yang digemari anak-anak ini pun bisa membuat para orangtua terkejut karena akan banyak manfaat yang diperoleh. Dengan bermain games, kreativitas anak dapat terlatih dengan sendirinya dan membuat mereka lebih cerdas bahkan bertanggung jawab.

Anak-anak bisa belajar mengasah keterampilan barunya melalui permainan yang mereka lakukan. Para orangtua juga bisa menemani Si Kecil bermain di rumah saja, mengingat masih adanya pembatasan dalam berkegiatan di luar. Maka, inilah daftar games yang bisa membuat anak makin cerdas dan bermanfaat bagi perkembangan otaknya yang Fimela rangkum dari beberapa sumber, Jumat (12/11/2021).

1. Catur

Catur merupakan permainan untuk belajar menentukan strategi dengan berpikir satu langkah di depan lawan. Terdapat studi dari International Journal of Special Education yang meneliti siswa untuk menerima 4-5 jam pelajaran matematika dan 1 jam pelajaran catur setiap minggu. Anak-anak ini diuji di awal hingga akhir tahun ajaran. Para siswa yang menerima pelajaran catur menunjukkan peningkatan yang lebih dalam terkait keterampilan matematika dasarnya seperti berhitung dan penjumlahan.

2. Mastermind

Permainan ini cepat dan sederhana, di mana pemain bergiliran mengatur dan memecahkan kode rahasia sehingga mengajarkan anak dalam mengatur strategi dan berpikir kritis. Tak hanya catur, ada pun studi tentang game Mastermind yang hasilnya memang menunjukkan bahwa ketika anak ditugaskan untuk bermain game ini, mereka mengalami peningkatan dalam keterampilan berpikir kritis dan hanya membuat sedikit kesalahan.

3. Congklak

Dalam bermain congklak, ini bisa mendorong anak-anak untuk mendeteksi pola, memprediksi hasil dan merencanakan sesuatu ke depan. Sebuah studi yang diterbitkan oleh World Organization dalam Pendidikan Anak Usia dini menyebutkan bermain game congklak atau sejenisnya seperti mancala membuat pemain menggunakan penalaran abstrak untuk menang. Hal ini berarti membuat anak bisa berpikir secara kritis.

 

4. Memory Game

Permainan memori ini bisa dilakukan dengan beragam cara dengan setiap kali mengulangi apa yang sudah dikatakan oleh pemain lainnya. Memory game ini bisa membuat pemain menjadi kebingungan sehingga mereka lupa. Jika anak-anak bermain game ini, maka bisa meningkatkan kreativitas dan kosa kata. Mereka harus memperhatikan apa yang dikatakan orang lain.

5. Touch Game

Cobalah membuat lubang di sisi atau atas kotak dan masukkan sesuatu ke dalam kotak tersebut, seperti kuas, anggur, benang wol dan sebagainya. Anak-anak akan memasukkan tangan mereka ke dalam lubang dan menebak apa yang ada di dalam kotak. Dengan demikian, permainan ini bisa meningkatkan keterampilan berpikir, menambah  kosa kata dan konsentrasi, bahkan touch game bisa mendorong semangat petualangan dan keberanian.

Berbagai games diatas sangat mudah untuk dimainkan di rumah, bukan? Bahkan beberapa permainan bisa didapatkan diberbagai toko terdekat ataupun e-commerce. Jadi, tak perlu kebingungan lagi agar membuat anak tumbuh dengan cerdas, sebab ada cara yang mudah dan menyenangkan baginya.

Penulis: Atika Riyanda Roosni

#Elevate Women

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading