Sukses

Parenting

4 Gadget yang Membantu Para Ibu Menyusui dan Persiapan MPASI

Fimela.com, Jakarta Menjadi orangtua di era teknologi serba-canggih memang semakin dimudahkan untuk mengurangi beban. Apalagi bagi ibu baru, penting untuk memiliki support system bukan hanya dari orang sekitar, tapi juga memiliki perlengkapan elektronik atau gadget yang membantu selama proses menyusui sampai memberikan makanan pendamping ASI (MPASI).

Sebelum membeli perangkat elektronik, kita harus tetap selektif dalam memilih. Terutama kualitas yang baik dan aman untuk si kecil. 

Salah satunya merek Boboduck yang hadir bagi para ibu yang mencari perlengkapan bayi berkualitas dengan harga affordable. Produk-produk Boboduck menggunakan material premium dan bersertifikat internasional, aman untuk kebutuhan setiap hari, dan praktis serta variatif.

"Kami memahami kalau para ibu akan senang saat segala aktivitas sebagai seorang ibu terasa lebih ringan. Karena itu, Boboduck hadir untuk membantu para ibu," kata Tia dari Boboduck.

Berikut 4 produk yang meringankan beban ibu menyusui dari Boboduck Indonesia:

1. Breast pump series

 

Pompa ASI adalah salah satu alat wajib yang harus dimiliki ibu pasca melahirkan. Apa lagi ibu pekerja kantoran atau harus jauh dari si kecil. Breast pump series membantu ibu untuk memompa ASI di mana pun dan kapan pun.

Kelebihan pompa ASI Boboduck yakni hisapan pompa ASI sangat lembut sehingga meminimalisir rasa sakit. Kemudian, bisa membantu ibu mengatasi masalah puting datar atau terbalik agar berhasil menyusui dengan memijat terlebih dahulu payudara untuk  membantu meningkatkan volume ASI. Salah satu tipenya ada yang tidak memakai kabel.

"Nyaman digunakan ketika memompa ASI karena ukuran dari Boboduck breast pump sangat ringkas di level berapapun serta akan menghasilkan suara yang lebih tenang berkat teknologi multiple noise reduction," jelas Tia.

Jadi mau di mana saja dan kapan saja, bunda bebas memompa ASI dan tak perlu ribet lagi soal selang atau kabel.

2. Food processor series

Kalau produk satu ini bisa diandalkan saat bayi sudah mulai masuk ke usia MPASI. Seab Food processor series benar-benar bisa membuat bunda tenang dalam mempersiapkan MPASI.

Untuk produk food processor series ini memiliki fitur 4-in-1 yakni bisa digunakan sebagai blender, sterilisasi botol susu, penghangat susu dan pengukus telur dengan bahan material yang juga sudah food grade sehingga aman untuk makanan.

Keranjang kukus yang paten reversible memungkinkan makanan panas merata untuk bahan makanan seperti sayur, buah, daging ayam, dan lainnya bisa diolah langsung dengan alat ini. Kini bunda tak perlu menyaring MPASI dengan saringan manual atau dicincang manual.

 

3. Sterilizer series

Pada masa pandemi ini produk sterilized series sangat diperlukan untuk menjaga si kecil dari virus atau kuman. Sterilized series berfungsi untuk menghangatkan, mengeringkan dan sebagai tempat penyimpanan. Produk ini menggunakan food grade material dan dilengkapi sertifikat tingkat sterilisasi hingga 99%.

UV Sterilizer merupakan alat sterilisasi UV yang menggunakan gelombang sinar UV untuk menghancurkan struktur molekul DNA / RNA dalam sel mikroba, sehingga mematikan pertumbuhan dan perkembangbiakan sel mikroba. Boboduck sterilizer menjamin semua kebutuhan anak dan ibu selalu terlindungi dari kuman dan bakteri.

 

4. Kettle series

Terakhir, ada produk kettle series dari Boboduck cocok untuk kebutuhan air panas karena suhu airnya tidak akan berubah selama air berada di dalam Boboduck Kettle. Tak hanya itu, alat ini bisa membantu kita dalam banyak hal, mulai dari merebus air untuk susu formula sampai mengukus makanan bayi.

Fungsi 2-in-1 Steam Kettle ini sebagai alat untuk menghangatkan susu yang bisa mengatur suhu hingga mendekati suhu ASI. Kemudian bisa membuat susu secara cepat dan mudah, merebus air, menyimpan perlengkapan bayi, membuat dried fruit, hingga membuat yogurt.

Water Kettle Boboduck juga multi fungsi, diantaranya bisa merebus air sampai dengan suhu 100℃, dilanjutkan selama 5 menit proses perebusan untuk menguapkan klorin di dalam air sehingga menghasilkan air yang lebih murni bagi bayi. Saatnya bagi para bunda yang memiliki bayi beralih ke produk dengan material aman maka kesehatan bayi pun akan terjaga. Produk-produk Boboduck ini bisa ditemui melalui situs resmi boboduck.id maupun di marketplace kesayangan bunda.

 

#Elevate Women 

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading