Sukses

Parenting

Mengulik Manfaat Susu yang berasal dari Sapi A2 untuk Anak

Fimela.com, Jakarta Sejak buah hati dilahirkan, kehadirannya memang selalu menjadi kebahagiaan tak tergantikan bagi Mam. Hari demi hari pun tak terasa dilalui, karena Mam membesarkan si kecil dengan penuh kasih sayang. Terlebih pada 1 tahun di kehidupannya merupakan masa pertumbuhan si Kecil yang paling pesat, apalagi saat si kecil menginjak masa balita. Sebab, dilansir dalam Journal of Pediatrics, periode tersebut merupakan waktu penting bagi pertumbuhan fisik dan kognitif seorang anak.

Itulah mengapa setelah usia 1 tahun, cara merawat si kecil harus diperhatikan dengan betul oleh Mam, termasuk dalam pemenuhan nutrisinya. Namun, selama masa pertumbuhan si Kecil, kerap terjadi gangguan pencernaan ringan, karena sistem pencernaannya masih dalam tahap perkembangan sekaligus masih belajar mengolah asupan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh melalui makanan.

Meski begitu, jika gangguan pencernaan ringan tersebut sering terjadi pada anak, maka bisa menyebabkan penyerapan nutrisinya jadi kurang optimal. Paling umum anak-anak akan mengalami malabsorbsi. Malabsorbsi terjadi karena tubuh tak mampu menyerap nutrisi dari saluran cerna untuk dibawa ke dalam aliran darah dan disebarkan ke sel tubuh. Gangguan pencernaan tersebut bukan hanya dapat menganggu pertumbuhan fisik si kecil, tetapi juga memengaruhi proses belajar anak menjadi kurang optimal.

 

 

Kenali Susu yang Berasal dari Sapi A2

Di dalam susu sapi terkandung protein khas berupa whey protein dan casein. Keduanya merupakan protein berkualitas tinggi yang mengandung sejumlah asam amino esensial yang diperlukan tubuh.

Baca juga: Bolehkan Memberi Susu Sapi Kepada Bayi?

Namun, tahukah Mams, bahwa casein adalah kelompok protein terbesar dalam susu, yang membentuk sekitar 80% dari total kandungan protein dalam susu? Ada dua bentuk casein yang paling umum adalah beta-casein A1, dan beta-casein A2. Susu sapi biasa mengandung kombinasi protein beta-casein A1 dan beta-casein A2. Sementara susu yang berasal dari sapi A2 mengandung beta-casein A2.

Kenali Susu yang berasal dari Sapi A2 yang mengandung protein beta-casein A2, susu dengan protein beta-casein A2 mudah dicerna karena tidak menyebabkan gangguan pencernaan.

Dengan begini, sistem pencernaan si Kecil yang mengkonsumsi susu yang berasal dari Sapi A2 menjadi lebih nyaman. Apabila sistem pencernaan si Kecil sehat dan nyaman, si Kecil pun dapat beraktivitas dengan lebih nyaman termasuk dalam proses belajarnya di masa pertumbuhannya, sehingga si kecil dapat bereksplorasi tanpa hambatan!

Apalagi jika Susu Pertumbuhan untuk anak yang berasal dari Sapi A2 dan mengandung nutrisi lainnya seperti DHA, Kolin, Omega 3, Omega 6, Sphingomyelin, dan Phospolipid. Menarik bukan manfaat dari susu yang berasal dari Sapi A2 untuk Anak?

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading