Sukses

Parenting

5 Sikap yang Perlu Ditunjukkan Kepada Anak untuk Perkembangan Mentalnya

Fimela.com, Jakarta Tentu saja definisi orang tua yang baik bukanlah sesuatu yang tetap atau absolut. Secara umum, sifat dan kebiasaan ini dapat ditemukan pada orang tua yang mempraktikkan keterampilan pengasuhan yang baik. Berikut ini adalah beberapa sikap yang ditunjukkan orang tua baik kepada anaknya.

Mendukung dan Tidak Mendesak

Orang tua secara alami ingin anak-anak mereka berhasil dan dapat mendorong, mendesak, menuntut bahkan mengancam anak-anak dengan hukuman agar mereka berlatih dan mencapai sesuatu yang diharapkan orang tuanya. Faktanya menjadi seorang yang baik dapat mendukung perkembangan anak dan membawanya pada kesuksesan yang diharapkan orang tuanya. Cobalah untuk memberikan dukungan dengan lembut kepada anak ketika mereka membutuhkannya.

Biarkan Anak-anak Mandiri

Orang tua yang baik tahu bahwa penting bagi anak-anak untuk melakukan sesuatu untuk diri mereka sendiri. Apakah itu pekerjaan atau tugas-tugas, hal yangterbaik yang bisa kita lakukan sebagai orang tua adalah membiarkan anak mandarin dalam menangani hal-hal sendiri.

Jangan Meremehkan Anak

Terkadang emosi yang tidak dapat dikendalikan membuat para orang tua sering mengeluarkan kata-kata yang mungkin dapat melukai hati anak. Menghinda atau meremehkan seorang anak bukan cara yang baik untuk mengajarkan apa pun.

Mengungkapkan Kasih Sayang

Kita semua bisa begitu sibuk, mudah lupa meluangkan waktu untuk menunjukkan kepada anak-anak bagaimana perasaan orang tua kepada mereka. Perlakuan kecil seperti menulis catatan kecil untuk kotak makan siang atau berbagi hal-hal tentang Mom dengannya dapat memperkuat koneksi dan menunjukkan kepada anak betapa orang tua begitu menyayanginya.

Disiplin

Disiplin bukan hanya salah satu hal terbaik yang dapat Mom ajarkan kepada anak, tetapi itu adalah cara untuk memastikan bahwa orang tua membesarkan anak yang akan lebih bahagia saat ia tumbuh. Itulah sebabnya mengapa begitu penting untuk mendisiplinkan anak. Anak-anak yang tidak disiplin cenderung lebih manja, tidak tahu berterima kasih, serakah, bertindak semaunya sendiri, tidak mengherankan jika mengalami kesulitan berteman dan menjadi bahagia di kemudian hari.

Berikut tadi beberapa sikap yang mungkin perlu dilakukan orang tua kepada anak yang mungkin akan mendukung kesuksesan anak dan menjaga mental mereka.

Cek Video di Bawah Ini

#Changemaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading