Sukses

Parenting

4 Alasan Anak Susah Patuh dan Tak Mau Mendengar Kata Orangtua

Fimela.com, Jakarta Salah satu hal yang sering membuat orangtua kehilangan kesabaran adalah saat anak tidak patuh. Bahkan anak tampak cuek dan tak mau mendengar kata-kata orangtua. Bila sudah begini, orangtua biasanya akan membentak dan makin marah.

Hm, kenapa anak tidak mau mendengar? Apakah karena anak yang memang nakal atau jangan-jangan ada yang salah dari ucapan orangtua? Mengutip buku Parenting tanpa Galau, ada empat penyebab umum anak tak mau mendengar orangtua. Selengkapnya langsung simak uraiannya di bawah ini.

1. Anak Merasa Tidak Didengarkan

Saat orangtua langsung marah tanpa henti, anak akan merasa orangtua tidak mempedulikan kondisi atau perasaannya. Bila ingin anak mendengar maka kita juga perlu mendengar. Saat menegurnya sampaikan dengan kalimat yang jelas, padat, dan singkat supaya mudah dimengerti.

2. Pilihan Kata yang Kurang Tepat

Anak akan bingung dan pada akhirnya tak mau mendengarkan bila orangtua bicara dengan nada tinggi dan kalimat-kalimat negatif. Pilihan kata yang kurang tepat dari orangtua bisa membuat anak tidak mau mendengar. Untuk itu, gunakan nada bicara yang netral dengan arahan yang jelas tanpa menghakimi atau menyudutkan anak supaya anak mau mendengar.

 

 

3. Anak Sudah Terlalu Sering Dibentak

Anak yang terbiasa dibentuk punya kecenderungan akan mengabaikan orangtua saat orangtua kembali berbicara dengan nada tinggi. Anak akan ikut keras bila selalu diarahkan dengan kata-kata yang keras. Maka, selalu sabar dan jangan mudah membentak atau menaikkan nada suara saat berbicara dengan si kecil.

4. Orangtua Bicara Sambil Melakukan Hal Lain

Bagaimana anak mau fokus bila orangtua tidak fokus? Sebagai contoh, anak akan susah patuh dan tidak mau mendengar bila orangtua menasihatinya sambil main ponsel. Kalau ingin anak benar-benar mendengarkan kita, maka kita juga perlu fokus benar-benar mengutarakan nasihat dan kata-kata kita dengan baik.

Memang tidak mudah untuk menjaga emosi dan mengendalikan diri saat anak menunjukkan sikap abai atau cuek. Namun, kita pun perlu mengevaluasi diri juga sebelum menyalahkan anak. Bisa jadi yang membuat anak tidak mau mendengar adalah karena cara kita menyampaikan kalimat atau nasihat kurang tepat.

 

#ChangeMaker

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading